Resep Basreng Pedas Daun Jeruk Cobek
Bahan-bahan:
- 500 gr bakso ikan
- 3 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 5 buah cabe domba (bisa ditambahkan sesuai selera)
- 5 lembar daun jeruk
- Gula secukupnya
- Garam secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya
Cara membuat basreng pedas daun jeruk cobek:
- Siapkan bakso ikan lalu potong-potong kecil dan tipis kemudian panaskan minyak goreng lalu masukan bakso ikan dan goreng hingga setengah matang dan teksturnya masih agak kenyal.
- Siapkan bumbu seperti bawang putih, bawang merah, cabe domba, daun jeruk, gula, garam, dan penyedap rasa dalam ulekan.
- Ulek semua bumbu sampai tercampur agak kasar dan rata.
- Masukan bakso goreng ke dalam ulekan lalu aduk dengan rata agar bumbu meresap ke basreng.
- Basreng pedas daun jeruk cobek siap disajikan.
Itulah kreasi resep basreng pedas yang merupakan camilan favorit ciwi ciwi jaman now yang viral di TikTok. (inm)