PASUNDAN EKSPRES – Simak selengkapnya segudang manfaat sunscreen untuk kulit yang merupakan skincare wajib digunakan sebelum beraktivitas di luar rumah.
Di musim panas kali ini, orang-orang menghindari untuk berlama-lama beraktivitas di luar rumah karena panas matahari pastinya sangat panas dan terik.
Oleh karena itu, semua orang harus melindungi kulitnya agar tidak kusam dan gelap serta terhindar dari kanker kulit karena terlalu lama berada di bawah sinar matahari.
Baca Juga:Manfaat Sunscreen Wardah yang Membuat Kulitmu Makin Lembut dan Cerah Tiap HariResep Soto Bandung, Santapan Hangat yang Menggugah Selera di Lidah
Salah satu skincare wajib yang digunakan sebelum melakukan aktivitas di luar rumah yaitu sunscreen menjadi produk andalan bagi semua orang.
Banyak manfaat yang terkandung dalam sunscreen bagi kamu yang sering menggunakan produk ini setiap hari.
Yuk simak apa saja manfaat sunscreen untuk kulit yang merupakan skincare wajib digunakan untuk semua orang saat ini.
Masih Males Pake Sunscreen? Sini Deh Simak Manfaat Sunscreen untuk Kulitmu
Lihat selengkapnya manfaat sunscreen untuk kulit yang merupakan skincare wajib.
1 Melindungi kulit dari sinar ultraviolet (UV)
Manfaat sunscreen yang paling utama yaitu melindungi kulit dari paparan sinar ultraviolet (UV), baik ultraviolet A (UVA) dan ultraviolet B (UVB).
Kedua jenis sinar UV tersebut dapat menyebabkan kerusakan kulit dan jika kamu tidak sering menggunakan sunscreen, bisa menyebabkan kulit terbakar dan terkena risiko kanker kulit.
2 Meratakan warna kulit
Kamu pasti tidak nyaman dan percaya diri jika kulit terlihat belang karena sering terkena sinar matahari langsung di luar rumah.
Baca Juga:Kenali 6 Manfaat Buah Pir yang Baik untuk Kesehatan Tubuh, Bisa Jadi Obat Batuk AlamiRekomendasi Wet Food untuk Kucing yang Terbaik, Dijamin Makannya Makin Lahap dan Cepat Gemuk
Pastikan selalu memakai sunscreen setiap hari yang dapat membantu mempertahankan warna kulit tetap rata sehingga kulit gelap tersamarkan.
Selain itu, sunscreen juga membantu mencegah perubahan warna dan bintik hitam akibat paparan sinar matahari.
3 Mencegah penuaan dini
Kamu pasti tidak mau terlihat kulitnya lebih keriput dan tidak terawat meski umurmu masih muda karena jarang memakai sunscreen.
Penggunaan sunscreen akan memberikan perlindungan dan mencegah penuaan dini sebab paparan sinar matahari yang berlebihan bisa membuat kulit cepat berkerut dan mengalami garis-garis halus.