SUBANG-Wakil Ketua Pengadilan Negeri Subang, Dr Abdul Aziz SH MHum menjadi pembicara dalam kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Fakultas Hukum Universitas Subang, Jumat (15/9).
Dr Abdul Aziz memenuhi undangan dari panitia PKKMB agar menyampaikan materi kepada mahasiswa baru berkaitan dengan Kitab Undang-undang Hukum Perdata. Dia mewakili Ketua Pengadilan Negeri Subang, Dr Ardhi Wijayanto SH MHum.
Dr Abdul Aziz mengatakan, Pengadilan Negeri Subang menyampaikan terima kasih kepada panitia PKKBM yang telah memberikan kepercayaan untuk berbagi pengetahuan dengan mahasiswa baru. Pengadilan terbuka bagi siapapun jika ingin belajar mengenai ilmu hukum.
Baca Juga:SDN Cibitung 1 Kecamatan Ciater Jadikan Ekstrakurikuler Paskibra untuk Latih Kedisiplinan SiswaSMPN 1 Subang Jadi Sekolah Bina Adhyaksa, Didik Siswa Supaya Paham Hukum
Dalam kesempatan itu, Dr Abdul Aziz menjelaskan dua pokok bahasan yang pertama memahami secara umum KUH Perdata dan kedua mengenai cakupan atau ruang lingkup KUH Perdata.
Hakim yang hobi olahraga itu senang berbicara di hadapan para mahasiswa hukum Universitas Subang. Berbagai pengetahuan dan pengalaman merupakan hal yang menyenangkan bagi Dr Abdul Aziz.
Dia mengajak mahasiswa baru untuk memiliki semangat belajar hukum. Menurutnya, belajar ilmu cukup menyenangkan. Selain itu, dengan mempelajari ilmu hukum ini bisa memberikan manfaat kepada dirinya dan masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.(ysp)