PASUNDAN EKSPRES – Simak selengkapnya bahan pengganti santan yang digunakan untuk memasak dengan hasilnya yang tetap lezat dan bergizi.
Kalau kamu sering memasak masakan seperti gulai, opor, kolak, dan kue, pasti tidak boleh lupa menambahkan santan ke dalamnya.
Makanan yang mengandung santan memang sangat menggugah selera namun untuk beberapa orang harus menghindari bahan ini karena bisa meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh.
Baca Juga:Ini Bahan Pengganti Baking Powder yang Mudah Dicari, Urusan Masak Gak Perlu Pusing LagiSederet Manfaat Kolagen untuk Kecantikan, Kulit Makin Kencang dan Glowing Paripurna Kaya Artis Korea
Oleh karena itu, kamu harus memutar otak bagaimana cara menemukan bahan pengganti santan yang aman dikonsumsi namun bisa menghasilkan masakan yang lezat.
Untuk kamu yang ingin tahu lebih lanjut, yuk intip bahan pengganti santan yang aman digunakan untuk memasak apapun.
Kurangi Penggunaan Santan dengan Ketahui Bahan Pengganti Santan yang Aman
Lihat selengkapnya bahan pengganti santan yang digunakan untuk memasak dengan hasilnya yang tetap lezat.
1 Susu Kedelai
Salah satu bahan yang bisa menggantikan santan dalam masakan yaitu susu kedelai yang merupakan sumber protein nabati yang memiliki kandungan lemak sedikit lebih rendah daripada santan.
Susu kedelai mengandung banyak protein, mengandung sumber serat, karbohidrat, kalsium serta menjadi lemak yang baik untuk tubuh sehingga cocok untuk penderita kolesterol tinggi.
Kamu bisa mengganti santan dengan susu kedelai ini dalam takaran yang sama namun jangan ditambahkan pemanis agar tidak mengubah rasa pada masakan.
2 Susu Evaporasi
Selain susu kedelai, susu evaporasi juga bisa dijadikan bahan pengganti santan yang bagus untuk masakan sebab telah dihilangkan 60% kadar airnya dengan proses yang panjang namun tetap mempertahankan kadar gizinya.
Baca Juga:Kreasi Minuman Lidah Buaya, Anti Mainstream Namun Menyegarkan bagi TubuhCari Tahu 4 Perbedaan Toner dan Micellar Water Biar Gak Salah Pakai di Wajah
Jenis susu ini juga memiliki kandungan kalori yang lebih tinggi dibandingkan dengan susu jenis lainnya sehingga cocok untuk orang yang ingin menambah berat badan.