KARAWANG-Delapan remaja beserta dua senjata tajam di Karawang berhasil diamankan aparat kepolisian Polres Karawang. Penangkapan kedelapan remaja tersebut, hasil tindak lanjut laporan pengaduan masyarakat adanya segerombol kelompok geng motor yang akan melakukan tawuran di wilayah Klari, Karawang.
Kapolsek Klari Kompol Andryan Nugraha memimpin langsung operasi penangkapan kelompok geng motor yang hendak melakukan tawuran tersebut.
“Saat ini, baru delapan orang remaja bisa diamankan, berikut dengan senjata tajam berupa pedang dan celurit,” katanya.
Baca Juga:Kiriman Uang TKI ke Keluarganya di Subang Tembus Rp266 Miliar, Dikirim Lewat Kantor PosJokowi Katakan Pasokan Beras Subang Dapat Menambah Cadangan Beras Nasional
Kepolisian akan terus melakukan tindakan tegas, terhadap mereka yang terlibat dalam aktivitas kriminal seperti ini. “Kita ingin menciptakan wilayah yang aman bagi seluruh masyarakat,” ujar Andryan, Minggu (8/10) dini hari.
Sebelum melakukan aksi tawuran, segerombolan geng motor ini kerap meresahkan warga. Mereka melakukan sweeping, dengan menggeber-geber knalpot bronk motor hingga meresahkan warga. Kedelapan remaja geng motor ini berhasil diamankan ditempat yang berbeda.
“Sejak laporan masyarakat, kami terus melakukan penyisiran dibeberapa tempat yang biasa dijadikan tempat berkumpul mereka,” katanya.
“Penangkapan ini, merupakan langkah positif dalam memberantas kegiatan geng motor dan tindakan kriminal di wilayah hukum Polsek Klari,” tegasnya.(dik/ery)