PASUNDAN EKSPRES – Manfaat air kelapa muda sangat baik bagi kesehatan. Air kelapa muda yang diperoleh dari buah kelapa yang belum matang sudah dikenal sebagai minuman yang menyegarkan dan lezat.
Air kelapa bisa menambah elektrolit dan mineral pada tubuh. Bahkan, air kelapa mempunyai kandungan nutrisi seperti antioksidan yang mampu mencegah kerusakan sel tubuh.
Tidak cuman itu, masih banyak manfaat air kelapa muda yang bisa kamu ketahui. Kira-kira apa saja, ya? Simak ulasannya di bawah ini, yuk.
Baca Juga:Temukan Tanda Seseorang Tidak Cocok Jadi Pemimpin, Biar Gak Salah Pilih, nih Bestie!3 Mindset yang Perlu Diterapkan dalam Hidup, Mencapai Kebahagiaan dari Diri Sendiri
Manfaat Air Kelapa Muda
Berikut adalah beberapa manfaat air kelapa muda yang baik untuk kesehatan tubuh.
1. Mengatur Tekanan Darah dan Kolestrol
Minum air kelapa memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan jantung karena dapat meningkatkan aliran darah, menurunkan tekanan darah tinggi, serta mengurangi risiko serangan jantung dan stroke.
Di sisi lain, rendahnya kandungan natrium dalam air kelapa dapat membantu mengendalikan kadar gula darah, terutama pada individu dengan tekanan darah tinggi. Hal ini juga dapat berkontribusi pada pencegahan pembentukan penggumpalan darah yang berpotensi berbahaya bagi kesehatan jantung.
2. Baik untuk Pencernaan
Air kelapa sering dianggap memiliki kemampuan menyembuhkan berbagai masalah pencernaan.
Manfaat air kelapa muda yang umum dikaitkan dengan air kelapa termasuk pengobatan diare, gangguan pencernaan, sembelit, infestasi cacing, infeksi saluran kemih, dan gangguan ginjal.
Air kelapa dapat memberikan manfaat saat mengalami diare dengan mengembalikan cairan yang hilang dari saluran pencernaan.
3. Menurunkan Berat Badan
Air kelapa hijau mempunyai kandungan lemak, gula, dan kalori yang sangat rendah. Menggunakan air kelapa hijau sebagai metode penurunan berat badan tidak menyebabkan efek samping yang merugikan.