PASUNDAN EKSPRES – Simak selengkapnya tentang rekomendasi buah untuk ibu hamil yang aman dikonsumsi dan pastinya menyehatkan.
Di masa kehamilan, ibu hamil perlu menjaga asupan gizi dan nutrisi yang cukup bagi sang buah hati di dalam kandungannya.
Buat Anda yang sedang mengandung buah hati, yuk simak rekomendasi buah untuk ibu hamil yang aman dikonsumsi.
Baca Juga:Korea Indonesia Film Festival (KIFF) 2023 Digelar Kembali, Lihat Daftar Film yang Akan Ditayangkan di 4 Kota!Sinopsis Film Wakaf (2023), Putri Delina ‘Anak Sule’ Debut Perdana di Film Bergenre Horror Ini
Penuhi Asupan Nutrisi Si Buah Hati dengan Konsumsi Buah Untuk Ibu Hamil
Lihat selengkapnya rekomendasi buah untuk ibu hamil yang aman dikonsumsi untuk asupan nutrisi si buah hati tercinta.
1 Alpukat
Buah berwarna hijau dengan dagingnya yang banyak dan tebal ini sangat baik dikonsumsi untuk ibu hamil karena mengandung banyak folat di dalamnya.
Selain folat, alpukat juga menjadi sumber vitamin C, vitamin B, vitamin K, serat, kolin, magnesium, dan kalium, yang mampu meredakan mual selama kehamilan apalagi gejala morning sickness.
Namun, Anda harus membatasi konsumsi alpukat serta harus mengonsumsi buah-buahan lainnya karena alpukat diketahui mengandung lemak tinggi.
2 Mangga
Mangga juga baik dikonsumsi oleh ibu hamil sebab mengandung kalium, vitamin C dan vitamin A yang tinggi serta serat untuk melancarkan pencernaan ibu hamil.
Kalium dalam buah mangga membantu menjaga tekanan darah dan keseimbangan cairan dalam tubuh sedangkan vitamin C dan A berfungsi sebagai antioksidan dan membantu sistem kekebalan tubuh.
Kekurangan vitamin A pada ibu hamil sangat berbahaya dan risiko komplikasi yang lebih tinggi seperti diare dan infeksi saluran pernapasan.
Baca Juga:Ketahui 5 Buah Untuk Mengatasi Batuk Dijamin Cepat SembuhSinopsis Film Road to Boston (2023), Kisah Haru Perjuangan Atlet Maraton Korea Harumkan Negaranya
3 Pisang
Buah yang memiliki rasa gurih dan manis serta bertekstur lembut ini merupakan sumber kalium, vitamin B6, vitamin C, dan serat yang bagus untuk ibu hamil.