3 Perhatikan Batas Kecepatan
Diketahui, kecepatan maksimal sepeda listrik yaitu 25km/jam sehingga kamu harus mengontrol kecepatan ketika mengendarai kendaraan ini.
Oleh karena itu, kamu tidak boleh memodifikasi untuk meningkatkan kecepatan sepeda listrik lebih dari 25 km/jam yang menyebabkan kerusakan.
Pedal assist digunakan untuk mengayuh sepeda seperti sepeda konvensional dengan bantuan motor listrik.
Baca Juga:Resep Sekoteng Jahe, Minuman Hangat Cocok Buat yang Mengalami Radang TenggorokanResep Bola Bola Daging Balado, Kreasi Olahan Daging yang Simpel dengan Rasa Pedas
Sedangkan, throttle digunakan untuk menggerakkan sepeda hanya dengan menggunakan tombol gas yang hampir sama seperti mengendarai motor.
Oleh karena itu, kamu harus benar-benar mempelajari kedua fitur ini yang penting sekali saat kamu pertama kali mengendarai sepeda listrik di jalan.
5 Jangan Lupa Di-Charge
Keistimewaan sepeda listrik tentunya kamu hanya perlu mengisi ulang baterai (men-charge) sampai benar-benar penuh.
Sebagian besar baterai sepeda listrik butuh waktu sekitar 3-6 jam untuk mengisi ulang baterai terisi penuh tergantung pengisi daya dan kapasitas baterai.
Kamu bisa membaca petunjuk penggunaan mengisi ulang baterai sepeda listrik di buku panduan agar kamu lebih mudah memahaminya.
Itulah informasi tentang cara aman mengendarai sepeda listrik di jalan biar tidak terkena tilang polisi demi keselamatan bersama. (inm)