PASUNDAN EKSPRES – Simak selengkapnya cara menghilangkan jerawat batu pada wajah dengan bahan alami yang dijamin ampuh.
Munculnya jerawat pada wajah menjadi hal yang sangat mengganggu bagi penampilan diri kamu sehingga wajah menjadi kusam dan memerah.
Tentunya, hal ini harus kamu atasi dengan cepat agar jerawat tidak menimbulkan bekas sehingga mengganggu penampilan kamu sehari-hari.
Baca Juga:5 Makanan Penghancur Batu Ginjal yang Aman Dikonsumsi, Buang Air Makin Lancar!Ini Lho 5 Keuntungan Memakai Motor Listrik, Gak Perlu Isi Bensin Lagi Deh!
Untuk kamu yang mau tahu rahasianya, yuk simak cara menghilangkan jerawat batu pada wajah dengan bahan alami.
Jerawat Sulit Sembuh? Ini Cara Menghilangkan Jerawat Batu Dengan Bahan Alami
Lihat selengkapnya cara menghilangkan jerawat batu pada wajah dengan bahan alami dilansir dari website Halodoc.
1 Masker Kunyit
Kunyit yang biasa digunakan sebagai bumbu dapur ternyata bisa digunakan juga untuk menghilangkan jerawat batu pada wajah.
Dilansir dari halodoc, kunyit terbukti secara klinis bersifat antiinflamasi dan antiseptik, sehingga kamu bisa membuat masker kunyit yang bermanfaat untuk mengobati jerawat batu.
Cara membuatnya, campurkan bubuk kunyit dengan sedikit air kemudian oleskan ke bagian yang berjerawat dan diamkan selama 45 menit, lalu bilas dengan air.
Lakukan hal ini selama dua kali dalam sehari untuk mengurangi pembengkakan pada wajah akibat jerawat batu.
2 Lidah Buaya
Lidah buaya memang dikenal sebagai tanaman alami yang dapat mengobati berbagai permasalahan pada kulit dan rambut.
Baca Juga:Cara Top Up Flazz BCA via E-Commerce, Cukup Pake HP Aja!Inilah 4 Cara Top Up Kartu Flazz dengan Mudah dan Cepat, Sat-Set Langsung Pake
Tanaman ini memiliki efek penyembuhan luka sehingga membantu menyembuhkan noda jerawat yang terbuka dan mengurangi pembengkakan jerawat.
Kamu bisa mengoleskan gel lidah buaya ke bagian kulit berjerawat yang mengalami kemerahan dan bengkak secara rutin.