PASUNDAN EKSPRES – Rekomendasi tentang panduan MPASI terbaru dari WHO yakni pilihan makanan untuk MPASI sebaiknya mengikuti pola makan beragam.
Rekomendasi WHO Tentang Panduan MPASI Terbaru
Bayi memulai makan makanan pertamanya pada usia 6 bulan dan akan terus diberikan sampai usia 23 bulan.
Dilansir dari CNN Indonesia, WHO memberikan rekomendasi panduan MPASI terbarunya.
Seperti apa?
3 Makanan Rekomendasi WHO untuk MPASI
Ada beberapa makanan yang harus diperhatikan oleh para orang tua yang akan menghadapi masa-masa MPASI selama beberapa bulan ke depan.
Berikut di antaranya:
Baca Juga:Daftar 5 Pinjol Resmi Tenor Panjang 2023, Hati-hati Biar Nggak Ketipu!Recook Resep Bakmi Goreng Jawa yang Enaknya Nampol Abis!
1. Buah dan Sayur
WHO menyarankan agar asupan ini dikonsumsi setiap hari.
Buah dan sayur kaya akan vitamin yang dibutuhkan tubuh. WHO merekomendasikan pemberian buah dan sayur sebagai MPASI setiap hari.
Disarankan untuk dikonsumsi setiap hari.
3. Kacang-kacangan dan Biji-bijian
Makanan jenis ini juga bisa dimasukkan sebagai makanan MPASI.
Dikutip dari pernyataan WHO yang dilansir oleh CNN Indonesia, “Kacang-kacangan dan biji-bijian seharusnya sering dikonsumsi,”.
Disarankan juga untuk menggunakan biji-bijian utuh.
Batasi yang Mengandung Tepung
WHO juga menyarankan untuk sebisa mungkin menghindari atau membatasi makanan yang mengandung tepung.
Makanan yang mengandung tepung disebut tidak menyediakan protein berkualiatas dan tidak menjadi sumber nutrisi penting.
Makanan untuk MPASI yang “BIG NO”
Berikut daftar makanan yang sangat tidak disarankan untuk MPASI:
Baca Juga:Calling Out Swifties! Film Konser The Eras Tour: Daftar Bioskop, Harga, dan Jadwal PresaleSinopsis Film Netflix Ballerina 2023: Tentang Balas Dendam Seorang Sahabat
- Membatasi konsumsi 100% jus buah
- Minuman dengan pemanis tambahan
- Makanan yang gula, garam, dan lemak transnya tinggi.
- Pemanis non-gula.
Itulah panduan MPASI terbaru rekomendasi WHO yang bisa para orang tua terapkan. Dalam memberikan MPASI pada bayi, orang tua juga harus memperhatikan jumlah makanan yang diberikan.
Jangan memberikan terlalu banyak makanan pada bayi karena dapat menyebabkan bayi muntah atau tidak nyaman.