PASUNDAN EKSPRES – Bahaya radiasi ponsel ke mata sangatlah penting kamu ketahui. Apakah kamu sering menggunakan ponsel? Ponsel adalah salah satu teknologi yang sangat populer di seluruh dunia.
Ponsel, atau juga disebut sebagai telepon genggam atau handphone, adalah perangkat elektronik yang dirancang untuk melakukan komunikasi jarak jauh tanpa kabel.
Ponsel memiliki fungsi utama sebagai alat komunikasi suara dan pesan teks, serta dapat digunakan untuk mengakses internet, mengambil foto dan video, dan memutar musik.
Baca Juga:Cobain Resep Bola-bola Oreo, Camilan Enak yang Bisa Kamu Nikmati di Penghujung HariCara Menjual Koin Kuno Asing yang Bisa Bikin Kamu Auto Kaya
Seiring dengan kemajuan teknologi, ponsel saat ini telah dilengkapi dengan berbagai fitur tambahan, seperti GPS, pemindai sidik jari, pengenalan wajah, sensor gerak, dan masih banyak lagi.
Beberapa ponsel bahkan sudah dilengkapi dengan teknologi kecerdasan buatan yang mampu mempelajari kebiasaan pengguna dan memberikan rekomendasi yang lebih personal.
Penggunaan ponsel sekarang ini sudah menjadi kebutuhan bagi banyak orang, tidak hanya untuk berkomunikasi, tetapi juga untuk menikmati berbagai konten hiburan dan pekerjaan.
Nah, kira-kira apa saja, ya bahaya radiasi ponsel ke mata? Yuk, simak penjelasannya di bawah ini.
Bahaya Radiasi Ponsel ke Mata
Bahaya radiasi ponsel ke mata yang dihasilkan oleh ponsel dapat berdampak buruk pada mata, terutama jika penggunaannya tidak dikontrol atau secara berlebihan.
Radiasi elektromagnetik yang dipancarkan oleh ponsel dapat merusak sel-sel pada retina mata, yang bertanggung jawab untuk memproses gambar dan warna yang kita lihat.
Selain itu, radiasi ini juga dapat mempercepat kerusakan lensa mata dan mengurangi kualitas penglihatan.
Baca Juga:Jenis-Jenis Hujan Berdasarkan Proses Terjadinya, Tambah Pengetahuan di Musim Penghujan ini5 Rekomendasi Hotel di Batu yang Fasilitasnya Spek Istana dengan Harga yang Terjangkau, Apa saja, ya?
Menurut American Optometric Association yang dikutip dari Hermina Hospitals, penggunaan berlebihan didefinisikan sebagai penggunaan gadget oleh anak yang berusia di atas dua tahun selama lebih dari dua jam sehari.
Layar gadget menghasilkan cahaya yang disebut high energy visible atau yang lebih dikenal sebagai blue light, yang dapat membahayakan kesehatan mata.