PASUNDAN EKSPRES – Psst… Sebentar lagi berbagai judul film horor di Netflix bakalan banyak dicari karena Halloween semakin dekat! Ada film horor di Netflix apa saja yang bisa kalian coba tonton?
5 Rekomendasi Film Horor di Netflix
Walaupun tidak merayakan Halloween, kalian tetap bisa coba nonton film horor di Netflix sebagai salah satu me time atau kegiatan saat weekend.
Kira-kira film apa saja, ya?
1. “Apostle” (2018)
Film ini mengisahkan seorang pria yang melakukan penyamaran untuk menyelamatkan adiknya yang diculik oleh sekte agama yang misterius.
Baca Juga:Spill Cara Mudah Buat Poster Karakter Film Disney di Bing Biar Nggak FOMO!Cobain Resep Cireng Krispi Bumbu Rujak, Semua Orang Pasti Suka
Dengan nuansa gotik dan adegan yang mencekam, “Apostle” bakalan buat kalian merasa tegang dan takut sepanjang film!
Cobain tonton sekarang!
2. “The Autopsy of Jane Doe” (2016)
Cung yang sudah pernah nonton film ini?
Atau bahkan kalian kepengin rewatch film ini?
Nah, jadi, film ini mengisahkan dua ahli patologi ayah dan anak yang harus melakukan otopsi pada jenazah wanita yang misterius.
Tapi, guys, mereka menyadari bahwa jenazah tersebut membawa kutukan yang mematikan!
3. “The Ritual” (2017)
Jadi, guys, film ini itu bercerita tentang sekelompok teman yang melakukan perjalanan ke hutan terpencil di Swedia sebagai penghormatan kepada teman mereka yang meninggal.
Namun, mereka segera menyadari bahwa ada kekuatan jahat yang mengintai mereka di dalam hutan.
4. Tin & Tina (2023)
Ada yang baru, nih!
Film Tin & Tina itu film Netflix yang disutradarai oleh Rubin Stein dan ber-genre psikologi thriller.
Baca Juga:Resep Kue Lumpur Ubi Anti Gagal dan Tentunya EZ PeasySpesifikasi Lengkap Vivo V29e 5G, Buruan Ikutan Pre-Order-nya!
Sinopsis singkat mengenai film ini yakni, mengisahkan tentang pasangan suami istri yang mengadopsi anak kembar bernama Tin dan Tina yang dibesarkan di gereja.
Tapi, sayangnya, kehadiran anak kembar dalam keluarga itu malah buat kondisi keluarga jadi kacau balau karena ulah mengerikan yang dilakukan si kembar!
Kebayang kesalnya, guys?
5. The Pope’s Exercist (2023)
Berkisah tentang seorang pastor yang mempunyai pengalaman dalam mengusir setan.
Nah, highlight dari film ini itu tentang Sang Pastor yang menerima perintah untuk memeriksa biara misterius di Spanyol.
So, itulah beberapa rekomendasi film horor di Netflix yang bisa kalian coba tonton di waktu senggang.