Telur Dadar Gulung, Olahan Telur yang Mudah, Cocok untuk Anak Kos

Telur Dadar Gulung, Olahan Telur yang Mudah dan Cocok untuk Anak Kos (Image From: Screenshot YouTube Endeus.tv)
Telur Dadar Gulung, Olahan Telur yang Mudah dan Cocok untuk Anak Kos (Image From: Screenshot YouTube Endeus.tv)
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Telur dadar gulung merupakan olahan telur yang saat ini tengah banyak diminati karena cara pembuatannya yang mudah. Telur dadar gulung adalah hidangan yang serbaguna yang bisa dinikmati sebagai sarapan, makan siang, atau bahkan makan malam ringan.

Bahan-bahan:

  • 6 butir telur ⁣⁣⁣
  • 2 sdm minyak goreng ⁣⁣⁣
  • ½ sdt garam ⁣⁣⁣
  • 50 g wortel, cincang ⁣⁣⁣
  • 1 buah cabai merah besar, cincang ⁣⁣⁣
  • ½ sdt merica bubuk ⁣⁣⁣
  • 2 batang daun bawang, iris halus ⁣⁣⁣

Cara membuat: 

  1. Pertama yang bisa kamu lakukan adalah siapkan mangkuk terlebih dahulu. Jika sudah, kamu bisa mengaduk telur, garam, dan merica dalam mangkuk sampai semuanya tercampur dengan baik.
  2. Campurkan wortel, daun bawang, dan cabai merah yang sudah dicincang ke dalam adonan telur. Setelah itu kamu bisa mengaduk rata lagi.
  3. Panasakan wajan persegi empat dengan api kecil. Lapisi permukaan wajan dengan sedikit minyak goreng. Tuangkan seperempat bagian adonan telur ke dalam wajan. Biarkan matang setengah.
  4. Gulung atau lipat perlahan telur ke depan menggunakan spatula karet, geser ke ujung wajan. Tuangkan seperempat bagian adonan telur yang tersisa, lalu ulangi langkah yang sama hingga semua adonan habis.
  5. Padatkan gulungan telur dengan spatula, masak selama 1-2 menit. Angkat. Potong-potong.
  6. Telur dadar ini bisa kamu sajikan sebagai camilan atau teman makan nasi.

Nah, itulah cara buat telur dadar gulung yang mudah banget dibikin sendiri di rumah. Semoga artikel ini dapat membantumu. Selamat mencoba dan semoga berhasil. (ipa)

0 Komentar