7 Batu Permata Termahal di Dunia, Harganya Bikin Takut dan Merinding

7 Batu Permata Termahal di Dunia, Harganya Bikin Takut dan Merinding (Image From: Pexels/cottonbro studio)
7 Batu Permata Termahal di Dunia, Harganya Bikin Takut dan Merinding (Image From: Pexels/cottonbro studio)
0 Komentar

2. Ruby – Rp516,78 Miliar

Salah satu batu permata yang juga sangat terkenal adalah ruby. Ruby memiliki warna merah yang khas karena terbentuk dari mineral corundum yang memiliki pigmen merah.

Warna merah pada ruby berasal dari kandungan kromium di dalamnya. Ruby dapat memiliki berbagai variasi warna merah, mulai dari merah muda hingga merah yang sangat pekat.

Bahkan nama batu permata ini sendiri memiliki arti “merah” yang berasal dari bahasa Latin, yaitu ‘rubeus’. Ruby juga terkenal sebagai salah satu batu permata yang paling mahal.

Baca Juga:Cepetan Buat Lemon Meringue Pie Biar Kamu Semangat Menjalani Hari yang BosanKue Bolu Keju yang Fluffynya Bikin Kenyang, Rasanya Lezat Banget

Contohnya adalah batu ruby bernama ‘Estrela de Fura’ dengan berat 55,22 karat yang terjual dengan harga US$34,8 juta atau sekitar Rp516,78 miliar saat lelang di Sotheby’s di New York pada tanggal 8 Juni 2023.

3. Red Diamond – Rp143 Miliar

Batu permata termahal berikutnya adalah Red Diamond. Dikutip dari Rukita, batu ini mempunyari harga sekitar 1 juta USD atau setara dengan Rp143 miliar per karatnya.

Tidak cuman itu, batu permata berlian merah juga sangat langka, dengan jumlahnya kurang dari 30 di seluruh dunia, dan sebagian besar memiliki berat kurang dari setengah karat. Salah satu contohnya adalah The Diamond Moussaieff yang memiliki berat 5,11 karat, menjadikannya berlian merah terbesar di dunia.

4. Jadaite – Rp42,8 Miliar

Jadeite merupakan salah satu batu permata yang paling mahal di dunia, dengan harga mencapai 3 juta USD atau sekitar Rp42,8 miliar per karat. Biasanya, batu permata ini memiliki warna hijau yang indah.

Namun, terdapat juga varian warna lainnya seperti merah, kuning, lavender, dan hitam. Beberapa negara yang terkenal sebagai produsen Jadeite antara lain Amerika Serikat (California), Myanmar, Selandia Baru, Guatemala, Jepang (Itoigawa), Kazakhstan, Rusia, Kanada, Italia, dan Turkestan.

5. Berlian Kuning – Rp242 Juta

Berlian kuning menjadi batu permata termahal. Seperti dilansir dari Kompas.com, berlian kuning menjadi salah satu batu permata yang paling mahal di dunia, terutama jenis Graff Vivid Yellow.

Warna yang paling dicari pada batu tersebut adalah kuning kenari, yang secara resmi diklasifikasikan sebagai berlian kuning murni mewah. Harganya dapat mencapai 16.000 dolar AS atau sekitar Rp 242 juta per karat.

0 Komentar