MANUSIA sering disebut sebagai hewan yang berpikir. Kemampuan berpikir manusia menjadi pembeda dengan hewan, tapi kenyataan yang terjadi hasil pikir manusia justru kadang berefek negative bagi manusia.
Misalnya ketika manusia berpikir maka lahirlah ilmu pengeatahuan dan dengan ilmu pengetahuan lahirlah teknologi dan teknologi melahirkan kebudayaan dan peradaban manusia.
Sehingga sering kali kemajuan suatu bangsa diukur berdasarkan seberapa canggih teknologi bangsa tersebut dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi, misalnya Bangsa Barat.
Baca Juga:Warga Dusun Kosedansari Desa Tanjungsari Barat Terima 187 Sertifikat Tanah Hak MilikAep Syaepuloh Evaluasi Kinerja OPD
Dunia sekarang ini dikuasai Barat dan hampir seluruh aktivitas kehidupan kita melibatkan Barat, mengapa ini terjadi? Tentu karena Baratlah yang sekarang menjadi referensi dan yang memproduksi teknologi modern.
Tapi pertanyaannya apa efeknya buat kita selaku manusia? Apakah Barat telah berhasil memberikan sumbangan ilmu pengetahuan dan teknologi bagi kemanusiaan? Apakah kehidupan ini jauh menjadi lebih lestari sehingga manusia nyaman dan damai hidup berdampingan satu sama lain?
Inilah kritik bagi ilmu pengetahuan, yang perlu menjadi perhatian kita. Bagi Islam apa pun yang dilakukan manusia adalah harus ditujukan untuk ketundukan kita pada Allah SWT.
Memang betul teknologi telah memberikan efek bagi kehidupan manusia yaitu menjadi lebih cepat dan lebih banyak. Tapi apakah dengan menjadi lebih cepat dan lebih banyak tersebut menjadikan kita hidup lebih manusiawi, atau menjadi manusia Ilahi?
Manusia ilahi di sini bisa dimaknai manusia yang bermanfaat bagi manusia lain (khoerunnas anfauhum Linnas), atau dapat juga dimaknai sebagai manusia yang telah menjadi kholifah Allah SWT di muka bumi. (dapat dimaknai sebagai manusia yang mengamalkan asma Alloh/ takholaqu bi akhlaqillah).
Mari kita saksikan apa yang terjadi setelah ilmu pengetahuan dikuasai orang-orang yang jauh dari nilai-nilai agama! Kita masih saksikan dampak teknologi Barat yang berakibat kerusakan di muka bumi. Setelah terjadinya revolusi industri di Barat maka Barat mulai melakukan kolonialisasi ke berbagai belahan dunia, baik di Asia maupun Amerika Latin.
Penjajahan Barat hingga kini masih terus dilakukan baik secara fisik maupun dilakukan melalui berbagai tekanan lain seperti ekonomi maupun politik, contoh yang sangat tampak adalah penguasaan negeri Barat atas berbagai sumber daya yang ada di berbagai negara seperti di negri Arab di Irak, afganistan, Suria, libya, Yaman, dan lain sebagainya.