Review & Sinopsis Film Budi Pekerti (2023) yang Borong Nominasi Piala Citra

Film Budi Pekerti. (Sumber Gambar: Koran TEMPO - TEMPO.co)
Film Budi Pekerti. (Sumber Gambar: Koran TEMPO - TEMPO.co)
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Ada yang sudah nonton atau sudah merencanakan untuk nonton film Budi Pekerti ini? Kalau belum nonton, simak dulu sinopsisnya, yuk!

Sinopsis Film Budi Pekerti (2023)

Film Budi Pekerti tuh udah bikin heboh dan dapet pujian sejak pertama kali diputer di bioskop!

Selain ceritanya yang bikin hati meleleh, film ini juga punya beberapa fakta unik yang menarik buat kita cari tahu.

Yuk, kita baca sinopsis filmnya!

Baca Juga:8 Tips Merawat Pohon Mangga, Disayang Seperti Anak SendiriYang Baru dari Samsung: Fitur Auto Blocker di OneUI 6, Kenalan Dulu!

Sinopsis Film Budi Pekerti

Film Budi Pekerti ini ceritanya berlangsung di kota Yogyakarta pas lagi pandemi Covid-19.

Jalan ceritanya ngikutin Bu Prani, yang jadi guru Bimbingan Konseling (BK) dan diperankan sama Ine Febriyanti yang penuh perasaan banget.

Nah, suatu saat Bu Prani tanpa sengaja terlibat ribut sama seseorang di pasar, dan kejadian itu direkam dan jadi viral di media sosial.

Tapi, dampak negatifnya nggak cuma berhenti di Bu Prani aja.

Keluarganya juga kena dampak ketidakadilan dan tekanan dari masyarakat.

Identitas mereka selalu jadi sasaran kesalahan dan cacian, sampe-sampe mengguncang kehidupan mereka.

Keluarga Bu Prani, termasuk suaminya, Pak Didit, dan kedua anaknya, Tita dan Muklas, berusaha cari jalan buat keluar dari masalah ini, sambil tetep jaga rahasia tentang sang ayah yang lagi depresi.

Review Film Budi Pekerti

Film ini nggambarkan gimana viralnya suatu kejadian di media sosial bisa merusak hidup seseorang dan keluarganya, dan juga ngasih perhatian ke dampak negatif dari cyberbullying dan penghakiman publik yang nggak punya pemahaman yang cukup tentang konteksnya.

Sutradara Wregas Bhanuteja ngasih pesan yang kuat tentang pentingnya dukung korban cyberbullying dan mikir dua kali sebelum nge-judge orang cuma berdasarkan video pendek yang mungkin nggak mencerminkan keseluruhan cerita.

0 Komentar