Cara Menggunakan Fitur Shared List, Fitur Baru Instagram yang Semakin Seru dan Praktis

Cara Menggunakan Fitur Shared List
Sumber: IDN Times
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Yuk, Kenalan dengan Shared List, Fitur Baru Instagram yang Bikin Kamu Bisa Bagi-Bagi Stories ke Banyak Circle.

Aplikasi Instagram, salah satu media sosial terpopuler di dunia, selalu menghadirkan fitur-fitur baru untuk memanjakan penggunanya. Salah satu fitur baru yang dirilis Instagram pada tahun 2023 adalah Shared List.

Fitur ini memungkinkan pengguna untuk membagikan Stories ke lebih dari satu circle pertemanan.

Baca Juga:Mengulik 5 Keunggulan Samsung Galaxy M54 yang Bikin Anak Muda Gak Mati GayaResep Buko Pandan jelly, Dessert Segar dan Lezat Khas Filipina!

Perbedaan Share List dengan Close Friends

Share List sekilas mirip dengan Close Friends, fitur yang memungkinkan pengguna untuk membagikan Stories hanya ke sekelompok orang tertentu. Namun, ada beberapa perbedaan mendasar antara kedua fitur tersebut.

  • Fitur baru ini memungkinkan pengguna untuk membuat lebih dari satu daftar.
  • Anggota Share List bisa saling melihat siapa saja yang ada di dalamnya.

Berikut Cara Menggunakan Shared List

  1. Buka Instagram Stories.
  2. Pilih konten video/foto yang ingin dibagikan.
  3. Klik Share Lists di bawah layar.
  4. Pilih Create untuk membuat list baru.
  5. Masukkan nama Share List.
  6. Klik Next.
  7. Pilih pengguna yang ingin ditambahkan ke list.

Setelah itu, Stories yang kamu buat akan terlihat oleh anggota fitur baru ini yang kamu pilih.

(ZA)

0 Komentar