SUBANG – Forum Anak Gotong Royong (FAGOR) Subang tidak ingin ketinggalan merayakan Hari Anak Sedunia dengan menggelar kegiatan bertema ‘One Sight with PPA Polres’ di SDN Perumnas 1.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi seputar hak anak, bersama-sama mencari tahu, dan bermain bersama, mengusung semangat lebih dari sekadar sosialisasi biasa.
“Kegiatan ini dimana anak-anak mendapatkan informasi seputar anak yang layak, selain itu kita juga bersama-sama untuk mencari tahu dan bermain bersama. Kita ingin kegiatan ini tidak hanya sekedar sosialisasi biasa,” ucap Ketua Forum Anak Gotong Royong Subang, Sri Sakinah Agustian.
Baca Juga:Peringati Hari Anak Sedunia, DP2KBP3A Subang Minta Orang Tua Awasi Pergaulan AnakSDN Perumnas 1 Subang Unggul dalam Ekstrakurikuler Paskibra
Berbagai kegiatan di dalam acara tersebut melibatkan Fun Games bersama FAGOR, DP2KBP3A Bidang Perlindungan Anak, dan UPTD P5A. Sosialisasi mengenai Pencegahan Bullying dan Kekerasan dari PPA Polres Subang turut dipimpin oleh Kanit Unit PPA Sat Reskrim Polres Subang, AIPTU Nenden Nurpatimah, S.H.
Selain itu, terdapat kegiatan penempelan kesan dan pesan di pohon kebahagiaan, serta sesi bernyanyi dan foto bersama. Kegiatan ini juga menjadi momentum untuk melakukan deklarasi sekolah ramah anak.
“Kebetulan perayaan Hari Anak Sedunia ini juga salah satunya ada di Kementrian, saat ini Forum Anak se-Jabodetabek berkumpul di sana sedang melakukan programnya di Ancol, karena kami di luar Jabodetabek jadi kami berinisiasi mengadakan juga di sini agar anak-anak di Subang juga merasakan Hari Anak Sedunia,” ungkap Sri Sakinah.
Antusiasme anak-anak di SDN Perumnas 1 terlihat sangat tinggi dalam mengikuti setiap kegiatan perayaan Hari Anak Sedunia. Sri Sakinah dan rekan-rekan lainnya merasa gembira melihat partisipasi yang baik. Ia menyampaikan harapannya, terutama terkait pemahaman anak-anak mengenai isu bullying dan kekerasan.(fsh/ded)