PASUNDAN EKSPRES – Resep kue bawang gunting takaran sendok, renyahnya bikin ngunyah terus. Kue bawang gunting adalah salah satu camilan khas Indonesia yang terbuat dari tepung terigu, bawang merah, dan bawang putih.
Camilan ini memiliki cita rasa yang gurih dan renyah, serta cocok dinikmati sebagai teman ngemil atau lauk makan.Kue bawang gunting bisa dibuat sendiri di rumah dengan mudah. Berikut ini adalah resep kue bawang gunting yang bisa kamu coba di rumah.
Resep Kue Bawang Gunting Takaran Sendok
1. Haluskan bawang putih dan bawang merah yang telah dikupas ke dalam blender bersama santan.
Baca Juga:Resep Cireng Isi Ayam Suwir Pedas, Gurih Pedasnya SedapResep Abon Ikan Lele Buat Stok Lauk Makan yang Sedap
2. Masukkan campuran bawang ke dalam wadah berisi tepung terigu. Aduk menggunakan spatula asal merata saja.
3. Tambahkan telur, minyak sayur, margarin, lada, gula pasir, kaldu bubuk, dan daun seledri ke dalamnya. Aduk kembali sampai merata.
4. Kalau adonan terlalu kering, tambahkan air dan aduk sampai merata.
5. Gunting adonan menjadi beberapa potongan kecil sesuai selera. Lakukan sampai adonan habis.
6. Goreng adonan kue bawang gunting dengan minyak panas sampai kuning kecokelatan.
7. Kalau sudah matang, segera angkat dan tiriskan sebentar.
Simpan kue bawang gunting di dalam stoples kedap udara.
Tips Membuat Kue Bawang Gunting
Hal paling penting adalah pemilihan santan. Santan berfungsi sebagai penambah rasa gurih, sehingga pastikan santan berasal dari kelapa asli.
Selain proses membuat adonan, kamu juga harus tahu cara menggorengnya. Goreng kue bawang gunting dengan metode deep fry, minyak harus banyak dan kue terendam.
Baca Juga:5 Hal yang Terjawab di Ending Drakor Perfect Marriage RevengePenjelasan Ending Drama Perfect Marriage Revenge, Berakhir Bahagia?
Dengan begitu, kue bawang gunting buatanmu bakal renyah dan berwarna keemasan. Ingat, gunakan api sedang biar gak mudah gosong, ya!
Resep kue bawang gunting ini bisa jadi alternatif kue Lebaran yang enak dan antimainstream. Pastikan kamu membuatnya dalam jumlah banyak agar semua anggota keluarga bisa mencicipnya, ya. Enaknya kebangetan!