PASUNDAN EKSPRES – Resep muffin kukus bisa menjadi salah satu camilan enak di musim hujan. Muffin kukus adalah camilan yang mudah dibuat dan disukai oleh banyak orang.
Muffin kukus ini mempunyai tekstur yang lembut dan empuk, serta aromanya yang harum. Kue ini bisa kamu nikmati sebagai camilan atau makanan penutup yang manis.
Bahan Adonan Pertama:
- 1 sdt baking powder
- 2 sdm susu cokelat bubuk
- 13 sdm tepung terigu
- 5 sdm gula pasir
Bahan Adonan Kedua:
Baca Juga:Makna Lagu James Arthur You’re Nobody ‘till Somebody Loves You, Lagunya Bikin Nagih!Resep Yule Log Cake Khas Natal yang Bisa Bikin Natal Kamu Makin Seru
- 100 gr margarin, cairkan
- 20 ml kental manis cokelat
- 125 ml air
- 1 butir telur ayam
- 100 gr cokelat batang (bisa sesuai selera)
Cara membuat:
- Pertama kamu bisa mencampurkan semua bahan pertama, seperti tepung terigu, susu cokelat bubuk, gula pasir, dan baking powder ke dalam wadah sampai semuanya tercampur merata. Jika sudah, sisihkan sebentar.
- Berikutnya adalah mencampurkan semua bahan kedua, seperti air, kental manis coklat, margarin, coklat batang, dan telur ayam ke dalam wadah sampai semuanya merata. Lalu, sisihkan lagi.
- Jika sudah, kamu bisa menuangkan adonan kedua ke adonan pertama sedikit demi sedikit atau secara perlahan sembari terus diaduk. Kamu bisa mengaduknya sampai merata.
- Langkah berikutnya adalah memanaskan kukusan.
- Lalu, siapkan cetakan muffin yang telah kamu beli alas paper cup. Setelah itu tuang adonan ke cetakan.
- Kemudian, kamu bisa memasukkan muffin ke dalam kukusan, dan kukus selama kurang lebih 40 menit sampai matang.
- Resep muffin kukus sudah bisa kamu sajikan sebagai camilan keluarga.
Nah, itulah resep muffin kukus yang bisa kamu buat di rumah dengan mudah. Semoga artikel ini dapat membantumu. Selamat mencoba dan semoga berhasil. (ipa)