Putuskan Terima Penghargaan Leprid
Dr Aqua Dwipayana memutuskan menerima tiga penghargaan dari Leprid pada Senin malam (27/11/2023) di resto Aroem Jl. Dr Wahidin No. 213 Semarang. Setelah diskusi intens sama Paulus Pangka yang didampingi istrinya Desi Dwianestia Putri dan abang iparnya Heri Eko.
Dalam suasana akrab yang penuh kekeluargaan itu, Dr Aqua Dwipayana yang ke Semarang untuk menyampaikan Sharing Komunikasi dan Motivasi kepada sekitar 150 orang di Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Diponegoro, menyimak alasan Paulus Pangka memberikan tiga penghargaan kepada dirinya dan Ero.
Dr Aqua Dwipayana yang selalu menolak secara halus penghargaan dari Leprid itu, kali ini tidak dapat mengelak. Setelah Paulus Pangka menjelaskan secara detil alasan pihaknya memberikan penghargaan kepadanya dan Ero.
Baca Juga:Jadwal Bagi Rapor dan Libur Siswa di Subang Jawa BaratResep dan Cara Membuat Sup Jamur Tiram, Mudah dan Praktis
Selama ini niat Dr Aqua Dwipayana dan Ero memberikan Sharing Komunikasi dan Motivasi sepenuhnya ibadah, karena Tuhan. Jadi bukan yang lain apalagi karena ingin mendapatkan penghargaan dari pihak tertentu.
“Kami bersyukur bisa bersama-sama memberikan Sharing Komunikasi dan Motivasi. Kami sangat ikhlas melakukannya dan selalu meniatkannya sebagai ibadah. Tujuannya agar melaksanakan semua aktivitas itu dengan penuh suka cita dan bahagia serta hasilnya optimal,” jelas Dr Aqua Dwipayana.
Begitu hatinya luluh untuk menerima tiga penghargaan dari Leprid buat dirinya dan Ero, Dr Aqua Dwipayana tidak langsung memutuskan kapan pelaksanaannya dan diserahkan di mana. Harus lebih dulu memikirkan acara yang tepat.
Salah satu alternatif waktu pemberian penghargaan sebelum acara menyampaikan Sharing Komunikasi dan Motivasi kepada 1.000 guru se-Sumbar di Auditorium Universitas Negeri Padang pada Sabtu (2/12/2023). Namun untuk kepastiannya Dr Aqua Dwipayana harus lebih dulu membicarakannya dengan panitia dari Padang Ekspres.
“Saya mohon waktu Pak Paulus. Saya membicarakannya dulu dengan teman-teman di harian Padang Ekspres yang menjadi panitia di acara tersebut. Jika mereka setuju, baru kita laksanakan. Saya akan mengabari bapak tentang kepastiannya,” ujar Dr Aqua Dwipayana.
Kepada Paulus Pangka, Dr Aqua Dwipayana menyarankan agar juga memberikan penghargaan pada harian Padang Ekspres sebagai pelaksana acara Sharing Komunikasi dan Motivasi yang menghadirkan 1.000 guru se-Sumbar. Jadi totalnya ada tujuh rekor Leprid.