Dr Aqua Dwipayana melanjutkan, komunikasi menjadi hal utama dan paling dominan dalam kehidupan manusia. Sampai sekarang masih banyak orang termasuk yang berlatar belakang pendidikan dan jabatannya tinggi tetapi komunikasinya buruk. Hal ini ternyata berdampak pada hidupnya yang bermasalah, baik dengan dirinya maupun dengan orang lain.
Dalam pernyataan menjelang sharing, Dr Aqua Dwipayana menegaskan bahwa manusia secara alami merupakan makhluk sosial yang membutuhkan interaksi dengan sesama.
Komunikasi memungkinkan orang untuk berinteraksi, berbagi ide, perasaan, dan pengalaman. Melalui komunikasi, hubungan antarindividu dan kelompok dapat tumbuh dan berkembang.
Baca Juga:Dimas Anggara Siap Garap Film OOTD sebagai SutadaraResep Cilor Sederhana Bagi Pemula, Anak Kos Bisa Bikin Juga
“Komunikasi membantu dalam pemahaman bersama antarindividu atau kelompok. Dengan berkomunikasi, orang dapat menyampaikan ide, nilai, dan pandangan mereka, serta mendengarkan dan memahami pandangan orang lain,” kata Dr Aqua Dwipayana menegaskan.
Lebih jauh disampaikan motivator handal ini, dalam berbagai aspek kehidupan, seperti pekerjaan, keluarga, dan komunitas, komunikasi diperlukan untuk melakukan koordinasi dan kolaborasi. Tanpa komunikasi yang efektif, sulit untuk mencapai tujuan bersama atau menyelesaikan tugas secara efisien.
Peran Penting Guru
Pada workshop literasi ini, jelas Direktur Utama Padang Ekspres Mhd Nazir Fahmi, para guru di Sumbar akan mempelajari pentingnya literasi terhadap pembangunan mental dan bagaimana meningkatkan literasi terhadap siswa di sekolah.
Menurutnya, guru sebagai pendidik memiliki peran penting dalam meningkatkan literasi. Guru adalah model bagi siswa dalam hal literasi. Guru yang memiliki literasi yang tinggi dapat memberikan contoh dan motivasi kepada siswa untuk menjadi pembelajar yang aktif.
Ketua Panitia Eko Hermanto menambahkan bahwa Padang Ekspres melalui Padek Multimedia Korporindo menggelar workshop ini yang didukung oleh Dinas Pendidikan Sumbar dan sejumlah Dinas Pendidikan Kabupaten dan Kota.
Terkait narasumber, Eko menyampaikan bahwa Dr Aqua Dwipayana merupakan seorang Pakar Komunikasi dan Motivator Nasional yang telah memotivasi lebih dari sejuta orang. Ia tak pernah berhenti berkeliling Nusantara bahkan mancanegara dalam menyampaikan Sharing Komunikasi dan Motivasi.
Eko menambahkan, begitu juga putranya, Savero Karamiveta Dwipayana yang panggilan akrabnya Ero, beberapa tahun ini sejak sebelum pandemi Covid-19, aktif memberikan Sharing Komunikasi dan Motivasi kepada berbagai kalangan di banyak tempat tentang literasi digital. Anak nomor dua dari dua bersaudara itu sangat menguasai bidang tersebut.