5 Cara Mengatasi Sulit Bernapas yang Bisa Kamu Coba

5 Cara Mengatasi Sulit Bernapas yang Bisa Kamu Coba (Image From: iStock)
5 Cara Mengatasi Sulit Bernapas yang Bisa Kamu Coba (Image From: iStock)
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Cara mengatasi sulit bernapas bukanlah hal yang mudah dilakukan.

Sulit bernapas atau sesak napas adalah sebuah kondisi yang ditandai dengan kesulitan untuk mengambil atau mengeluarkan napas.

Dilansir dari Alodokter, sulit bernapas atau dispnea adalah kondisi yang terjadi ketika sistem pernapasan mengalami gangguan akibat masalah pada jantung dan paru-paru, sehingga menghambat proses pengiriman oksigen ke seluruh tubuh.

Baca Juga:Cara Buat Tonkatsu Daging Ayam, Tonkatsu Versi HalalLirik Lagu I Think I Like When It Rains – WILLIS dan Terjemahan

Sulit bernapas dapat terkait dengan beberapa kondisi kesehatan, termasuk gejala nyeri dada, batuk, pusing, dan kelelahan.

Selain itu, sulit bernapas juga dapat dialami oleh seseorang yang mengalami fobia tertentu, seperti fobia terhadap laut atau samudra (thalassophobia).

Seperti halnya suatu penyakit, sulit bernapas dapat menjadi salah satu gejala dari berbagai gangguan kesehatan yang mungkin kamu alami, seperti pilek atau obesitas.

Selain itu, kebiasaan merokok juga dapat menyebabkan sulit bernapas.

Nah, buat kamu yang mengalami masalah ini pada diri kamu, ada baiknya kamu mengetahui beberapa cara mengatasi sulit bernapas. Simak penjelasan singkatnya di bawah ini.

Cara Mengatasi Sulit Bernapas

Berikut adalah beberapa cara mengatasi sulit bernapas yang bisa kamu coba praktekan.

1. Pursed-lip breathing 

Cara mengatasi sulit bernapas yang pertama ada pursed-lip breathing.

Dilansir dari Alodokter, teknik pernapasan dengan bibir terkatup (pursed lip breathing) adalah metode pernapasan yang mudah dilakukan di mana saja.

Baca Juga:Ada Resep Bola Kentang Keju yang Bisa Kamu Ciptakan di Dapurmu Sendiri, Gurih Banget, dehMakna Lagu Tiktok I Think I Like When It Rains – WILLIS yang Tengah Viral

Caranya adalah dengan mengambil napas secara perlahan melalui hidung selama dua detik, sambil menjaga bibir tetap terkatup.

Selanjutnya, lakukan pengeluaran napas secara perlahan melalui mulut selama dua detik. Saat melaksanakan teknik ini, pastikan agar leher dan bahu tetap dalam keadaan santai.

2. Duduk dengan posisi tubuh sedikit membungkuk

Kamu dapat menerapkan teknik pernapasan ini saat berada dalam posisi duduk.

Sambil duduk, condongkan tubuh ke depan dan agak membungkuk sedikit. Letakkan lengan kamu di atas paha atau lutut.

Lakukan pernapasan secara perlahan sambil memastikan tubuh tetap dalam keadaan santai dan rileks.

3. Berdiri menyandar pada dinding

Jika kamu mengalami sesak napas, cobalah untuk mendekatkan punggung kamu ke dinding dan condongkan tubuh sedikit ke depan.

0 Komentar