Gubernur Maluku Utara Terjaring OTT KPK, Dugaan Jual Beli Jabatan dan Korupsi Terungkap

Gubernur Maluku Utara Terjaring OTT KPK, Dugaan Jual Beli Jabatan dan Korupsi Terungkap
Gubernur Maluku Utara Terjaring OTT KPK, Dugaan Jual Beli Jabatan dan Korupsi Terungkap (malutprov.go.id dan Pixabay/loufre)
0 Komentar

Ketiga pejabat Maluku Utara ini diangkut melalui Bandara Sultan Baabullah Ternate dan diterbangkan sekitar pukul 07.15 WIT menggunakan Garuda Indonesia GA 649.

Ketiga pejabat Pemprov Maluku Utara yang dibawa KPK antara lain Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Pemprov Malut Imran Yakub, Kadis PUPR Daud Ismail, dan Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa, serta Ridwan Arsan, salah satu staf di Dinas PUPR.

Dua mobil Innova berwarna hitam keluar dari Mako Brimob Polda Malut sekitar pukul 06.50 WIT yang dikawal satu mobil putih menuju Bandara Sultan Baabullah Ternate. Dua mobil hitam tersebut adalah tim KPK yang membawa tiga pejabat di lingkup Pemprov Malut setelah melakukan OTT.

Baca Juga:Bikin Masakan Sederhana Tapi Enak Gampang Banget! Gimana? Ini 10 Daftar Resepnya!Ganti Plat Motor? Ini Syarat Ganti Plat Motor dan Caranya yang Gampang Banget!

6. Anak dan Istri Gubernur Malut Menuju Jakarta
Istri dan anak Abdul Gani kini terbang ke Jakarta setelah OTT. Faoniah Jauhar, istri Abdul Gani, bersama putrinya Nazlatun Ukhra tiba di Bandara Sultan Baabullah Ternate sekitar pukul 08.00 WIT.

Faoniah dan Nazlatun menuju Jakarta menggunakan maskapai Batik Air dengan jadwal penerbangan pukul 09.00 WIT. Saat ditanya wartawan, keduanya mengakui hendak berangkat ke Jakarta.

Meskipun keduanya tidak memberikan komentar lebih lanjut terkait tujuan ke Jakarta, keduanya langsung masuk ke pintu keberangkatan bandara.

7. KPK Mengunci Beberapa Ruangan dan Mendatangi Rumah Jabatan Gubernur Maluku Utara
Ketika melakukan OTT di Maluku Utara, penyidik KPK mengunjungi rumah jabatan (rujab) Gubernur Maluku Utara, Abdul Gani. Saat itu belum diketahui tujuan kedatangan penyidik.

Dalam foto yang diterima detikcom, penyidik juga melakukan penyegelan ruangan. Yang pertama disegel adalah Ruangan Dinas PUPR Maluku Utara. Stiker KPK terlihat dipasang tepat pada pintu ruangan.

Selanjutnya, tim penyidik juga menyegel ruangan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Maluku Utara. Nampak papan nama Imam Mahdi Hasan, mantan Kadis Dikbud Maluku Utara yang meninggal dunia pada 6 November 2023, terpasang di pintu ruangan.

Untuk diketahui, almarhum Imam dig

0 Komentar