Acara Florawisata D’Castello yang akan Memeriahkan Tahun Baru, Bakalan Seru!

Acara Florawisata D'Castello yang akan Memeriahkan Tahun Baru, Bakalan Seru! (Image From: Instagram/florawisata_dcastello)
Acara Florawisata D'Castello yang akan Memeriahkan Tahun Baru, Bakalan Seru! (Image From: Instagram/florawisata_dcastello)
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Acara Florawisata D’Castello menjadi sebuah acara menarik yang bisa kamu kunjungi di masa liburan Natal dan Tahun Baru ini.

Florawisata D’Castello yang merupakan tempat wisata di Subang ini mempunyai beragam acara yang menyenangkan, seperti D’Castello Berpesta dan Special D’Castello Anniversary Celebration.

Acara Florawisata D’Castello yang Memeriahkan Tahun Baru

Dikutip dari laman Instagram @florawisata_dcastello, acara D’Castelllo Berpesta akan berlangsung di Hari Minggu, 31 Desember 2023 dengan mengundang Fiersa Besari, Panji Sakti dan banyak lagi.

Baca Juga:Resep Santa Strawberry, Kreasi Buah yang Unik untuk Disajikan di Hari Natal5 Makanan Meningkatkan Daya Tahan Tubuh yang Bisa Buat Kamu Semakin Kuat

Harga tiketnya sendiri terdiri dari tiga tiket, tiket pre-sale dihargai Rp. 150.000 sudah tersedia di Artatix.co.id, sedangkan tiket reguler dan VIP akan diumumkan berikutnya.

Sedangkan pada acara D Castello Anniversary Celebration akan diadakan dari mulai tanggal 16 Desember 2023- 7 Januari 2024.

Acara ini akan menjadi acara yang cukup meriah dengan adanya beragam bintang tamu, seperti Sanggar Mutiara Art Production, Kendedes Junior Karey Jaipong, D’Castello Entertaint, Prince Nova Management, Diorama Kereta Model, dan Sanggar Suryamedal Puteri Kencana.

Untuk harga tiket masuknya sendiri berkisar Rp.40.000. Untuk weekday dibuka dari jam 08.00 – 17.00 WIB, sedangkan untuk weekend dibuka dari jam 08.00 – 18.00 WIB.

Tarif parkirnya sendiri, mulai dari motor Rp. 5.000, mobil Rp. 15.000, Prona Elf Rp. 25.000, bus kecil Rp. 30.000, bus sedang Rp. 40.000, bus besar Rp. 50.000.

Tidak cuman itu saja, D’Castello akan meluncurkan wahana baru, yaitu Rainbow Slide. Jangan sampai ketinggalan!

(ipa)

0 Komentar