PASUNDAN EKSPRES – PT Tirta Investama Aqua Subang, yang beroperasi di Desa Darmaga, Kecamatan Cisalak, Kabupaten Subang, terus berkontribusi dalam pemeliharaan infrastruktur jalan.
Pada kali ini, fokus perbaikan ditujukan pada ruas Jalan MT Haryono STA.600-STA.700+50 Subang, dengan total luas perbaikan mencapai 1.200 m2.
Proses perbaikan ini menggunakan konstruksi hotmix sesuai arahan Pemerintah Kabupaten Subang dan mendapat persetujuan teknis dari Dinas PUPR Kabupaten Subang.
Baca Juga:Chef Haryo Pramoe Tutup Usia di Usia 48, Dunia Hiburan BerdukaBerapa Harga Uang Koin 500 Melati? Kejutan Nilainya Terungkap!
Langkah ini bukan hanya bagian dari program Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (CSR) di bidang Safety Transportation, tetapi juga merupakan bentuk partisipasi nyata perusahaan dalam mendukung persiapan libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Dwi Nofriyadi, Kepala Pabrik Aqua Subang, menyatakan komitmen perusahaan untuk menjaga keseimbangan antara keberlanjutan bisnis, aspek sosial, dan lingkungan sekitar perusahaan. Aqua Lestari, sebagai panduan implementasi program CSR perusahaan, menjadi landasan dalam menjalankan berbagai kegiatan berkelanjutan.
“Pelaksanaan tanggung jawab sosial juga tercermin dalam program lain seperti penyediaan air bersih, konservasi, dan pengembangan ekonomi masyarakat melalui pemberdayaan. Program safety transportation, seperti perbaikan jalan yang kami lakukan saat ini, adalah bagian dari kontribusi perusahaan untuk menjalankan tanggung jawab sosial terhadap lingkungan,” ujarnya.
Dwi menjelaskan bahwa perusahaan secara konsisten melaksanakan program safety transportation, termasuk pemeliharaan sarana transportasi.
Selain perbaikan fisik jalan, perusahaan juga memiliki program keamanan untuk karyawan internal dan sopir truk pengangkut produk Aqua.
Ini melibatkan berbagai kegiatan seperti pelatihan keselamatan berkendara untuk karyawan, Defensive Driver Training (DDT), serta penyuluhan tentang tata cara berkendara yang baik dan benar bagi para pengangkut.
“Program ini bertujuan untuk meminimalisir insiden di jalan raya, menjadikan keselamatan sebagai kebutuhan bersama bagi semua pihak,” tambah Zaenal Abidin, Manager CSR, didampingi oleh Nuryamin sebagai External Relation PT Tirta Investama Pabrik Subang.