PASUNDAN EKSPRES – Baru-baru ini, ikan Pari Jawa (Urolophus javanicus), sebuah spesies pari yang sangat langka di seluruh dunia, secara resmi diumumkan telah punah. Simak fakta ikan Pari Jawa di sini!
Kepunahan Ikan Pari Jawa
Kepunahan ikan Pari Jawa disebabkan oleh penangkapan ikan yang intensif dan tidak diatur, serta hilangnya dan degradasi habitat pesisir akibat industrialisasi.
“Perubahan iklim merupakan ancaman terhadap keanekaragaman kehidupan di planet kita. Hari ini, kami membawa bukti dampak perubahan iklim terhadap perusakan alam terhadap spesies,” ungkap Gretel Aguilar, Direktur Jenderal IUCN.
Baca Juga:Sluurp! Ini 4 Hidangan Mi Khas Indonesia yang Selalu Dicari dan Jadi FavoritAda 3 Cara Nonton YouTube Tanpa Iklan yang Pas Banget untuk Kaum-kaum Gratisan
Pada bulan Juli 1862, ahli zoologi Jerman, Eduard von Martens, menemukan satu-satunya spesimen ikan Pari Jawa di pasar ikan di Jakarta.
4. Dinyatakan Punah oleh IUCN
IUCN secara resmi menyatakan ikan Pari Jawa sebagai spesies yang punah, mengingat tidak ada laporan keberadaannya sejak penemuan terakhir lebih dari 150 tahun yang lalu. Kepunahan ini dipicu oleh degradasi habitat Pari Jawa dan penangkapan ikan yang tidak terkontrol.