PASUNDAN EKSPRES- Alshad Ahmad dan keluarganya memiliki sebuah rumah mewah yang terletak di Bandung, Jawa Barat. Rumah ini tidak main-main, dengan harga yang mencapai angka Rp300 miliar. Saat ini, rumah tersebut tengah dalam proses penjualan, dan banyak yang bertanya-tanya mengapa keluarga Alshad Ahmad memutuskan untuk menjualnya.
Motivasi di balik penjualan rumah mewah tersebut akhirnya terungkap melalui video di kanal YouTube Alshad Ahmad TV, di mana Alshad Ahmad dan ayahnya, Mansyur Ahmad, menjelaskan alasan di balik keputusan mereka. Ternyata, uang hasil penjualan rumah ini akan digunakan untuk membiayai proyek besar senilai ratusan miliar yang sedang direncanakan oleh keluarga Ahmad.
Dalam video tersebut, Mansyur Ahmad mengungkapkan bahwa keluarganya berniat untuk membangun kebun binatang. Sebagai penggemar satwa liar, Mansyur Ahmad sudah lama memiliki cita-cita untuk memiliki dan mengelola kebun binatang sendiri. Dengan kebetulan memiliki modal yang cukup, mereka memutuskan untuk menjual rumah sebagai sumber modal untuk proyek ini.
Baca Juga:Aji Basa, Pesinetron yang Banting Setir Menjadi Pengusaha Kuliner di Pinggir JalanRahasia Tuyul: Mengapa Hanya Mencuri di Rumah Kenapa Tidak di Bank? Kisah Mistis dan Sejarah di Balik Kepercayaan Populer
“Pertimbangan Bapak, Alshad kebetulan mau bikin kebun binatang, senang dengan satwa liar. Ya Bapak dukung. Akhirnya makin bulat ini harus dilepas buat modal awal,” jelas Mansyur Ahmad.
Selain itu, Mansyur Ahmad juga mengungkapkan bahwa dia sendiri akan ikut terlibat dalam pengelolaan kebun binatang Alshad Ahmad. Dengan latar belakangnya sebagai akuntan pajak, dia akan membantu mengurus aspek keuangan dari proyek ini.
“Bapak nanti akan ikut ngelola Shad,” kata Mansyur Ahmad. “Aku personal Insya Allah paham memutar keuangannya. Papa kan dulu akuntan pajak dan juga MBA, jadi urusannya bisnis dan finance Papa bisa kepegang,” tambah Alshad Ahmad.
Menurut Alshad Ahmad, kebun binatang memerlukan lahan seluas minimal 10 hektar. Dengan harga tanah di Bandung yang dianggapnya sekitar Rp1 juta per meter, diperlukan setidaknya Rp100 miliar hanya untuk membeli lahan saja. Oleh karena itu, penjualan rumah mewah senilai ratusan miliar rupiah dianggap sebagai langkah mantap untuk memulai proyek kebun binatang ini.
“Intinya, kebun binatang modal awalnya sangat besar. Karena apa guys? Tanah. Tanah kita minimal 10 hektar, ya 10 hektar ke atas kalau mau bagus,” ungkap Alshad Ahmad. “Sekarang tanah di Bandung, di sekitar Bandung paling murah misalkan Rp1 juta per meter. 10 hektar (sudah) Rp100 miliar. Itu baru tanah belum pembangunan. Jadi ratusan miliar ini proyek besar dan gak main-main,” tambahnya.