PASUNDAN EKSPRES – Simak selengkapnya sinopsis Sinden Gaib (2024), film horor terbaru berdasarkan kisah nyata di Trenggalek.
Industri film Indonesia tidak ada habisnya untuk mengeluarkan film-film horor yang sampai saat ini masih banyak diminati masyarakat.
Untuk kamu yang penasaran dengan alur cerita film ini, simak dulu di sini sinopsis Sinden Gaib (2024) yang akan tayang di bioskop.
Baca Juga:Review Film Trinil: Kembalikan Tubuhku (2024), Film Horor Tentang Hantu Kuyang yang MelegendaSinopsis Air Mata di Ujung Sajadah (2023), Telah Tayang di Netflix!
Masuk Universe Jagat Alam Gaib, Inilah Sinopsis Sinden Gaib (2024)
Lihat selengkapnya sinopsis Sinden Gaib (2024) yang akan tayang di bioskop.
Sinopsis Sinden Gaib menceritakan seorang perempuan bernama Ayu (Sara Fajira) yang tengah syuting tarian Ayu dan Rara di Watu Kandang, Trenggalek.
Namun, ketika Ayu tengah menari tarian tersebut, ia tiba-tiba dirasuki oleh sosok arwah sinden bernama Sarinten.
Konon, Sarinten ini merupakan sinden yang sempat tinggal di Banyuwangi dan terusir hingga menetap di Watu Kandang, Trenggalek.
Sejak saat itu, jiwa Ayu menyatu dengan arwah sinden dari jagat alam gaib dan mendadak melantunkan tembang-tembang Jawa seperti sinden.
Film Sinden Gaib merupakan film pertama dan menjadi pembuka dari universe Jagat Alam Gaib yang merupakan produksi dari StarvisionPlus.
Sinden Gaib dibintangi oleh Sara Fajira, Riza Syah, Dimas Aditya, Naufal Samudra, Rizky Hanggono, Yeyen Lidya, Arla Ailani, Laras Sardi, Liek Suyanto, Yuyun Arfah, Novita Hardini, dan lain-lain.
Baca Juga:Berikut Setlist yang Akan Dibawakan NCT 127 dalam Konser NEO CITY: THE UNITY in JAKARTACara Mengubah File AVI ke MP4 dengan Mudah Lewat Online
Film horor ini disutradarai oleh Faozan Rizal serta produser Chand Parwez Servia, Riza, dan Dienan Silmy.
Jadwal tayang film Sinden Gaib akan tayang perdana di bioskop pada tanggal 22 Februari 2024. (inm)