“Intinya, transisi menuju energi hijau itu musti super hati-hati. Jangan sampai membebankan RnD yang mahal, proses transisi yang mahal ini kepada masyarakat, pada rakyat kecil, itu maksud saya inflasi hijau,” tambahnya.
Menyikapi situasi tersebut, Mahfud MD pun memberikan balasan Gibran menggunakan gerakan tubuh sambil mencari sesuatu.
“Saya juga ingin mencari tuh, jawabannya ngawur juga tuh. Gila nih, ngarang-ngarang ndak karuan, mengkait-kaitkan dengan sesuatu yang tidak ada, gitu ya,” ujarnya.
Baca Juga:Apartemen Taylor Swift Hampir Dibobol Pria Asing, Sudah Sebulan Mengintai?7 Rekomendasi Kado Cowok yang Bisa Kamu Berikan di Hari Bahagianya
Mahfud mengungkapkan ketidakinginannya untuk menjawab pertanyaan Gibran yang menurutnya terlalu receh dan tidak sesuai di tingkat akademisi.
Akhirnya, ia meminta moderator untuk melanjutkan forum tersebut dan memutuskan untuk tidak menjawab pertanyaan Gibran.
Perdebatan tersebut sontak membuat warganet di media sosial marah terhadap perilaku Gibran yang tidak beretika. Banyak yang menyebut jika perilaku putra Presiden Jokowi tersebut tidak lucu.
“Para anak2 muda, Jangan ditiru yaaaa. Ini nir adab, tengil, dan disrespectful. Great response EI Profesor, pertanyaan recehan itu tidak perlu dijawab,” tulis warganet di media sosial X.
(ipa)