PASUNDAN EKSPRES – Hasil autopsi Paul Walker terbaru telah beredar di dunia maya. Hasilnya terunggah pada akun X @boibratilan. Meninggalnya Paul Walker, aktor yang terkenal melalui film-film The Fast and the Furious, terjadi pada 30 November 2013 akibat kecelakaan tunggal yang berlangsung secara tragis.
Paul Walker semakin dikenal luas setelah menjadi bagian dari seri film The Fast and the Furious (2001-2015). Kepergian yang disebabkan oleh kecelakaan tersebut tentu meninggalkan kesedihan mendalam di industri perfilman dunia.
Tragedi yang Menimpa Paul Walker Hingga Tewas
Pada tahun 2013, kejadian dramatis tersebut mengejutkan dunia perfilman.
Baca Juga:Penampilan Chelsea di Laga Piala Domestik: Tembus Final Carabao Cup 2023/2024Carabao Cup 2023/2024: Pertandingan Liverpool vs Chelsea akan Tersaji di Final Nanti
Aktor Paul Walker mengalami kecelakaan tunggal yang terjadi di Santa Clarita, Los Angeles dan merenggut nyawanya pada 30 November 2013 saat usianya baru mencapai 40 tahun.
Saat kejadian, Walker sedang mengendarai mobil Porsche Carrera GT dengan kecepatan mencapai 160,9 KM per jam.
Sayangnya, mobil tersebut menabrak sebuah pohon dan terbakar, menyebabkan kematian Paul Walker dan penasihat keuangannya, Roger Rhodas.
Pihak berwenang yang melakukan penyelidikan menyatakan bahwa keduanya menggunakan sabuk pengaman dan mobil tidak mengalami kerusakan mekanis.
Setelah kecelakaan maut tersebut, hasil otopsi mengungkapkan bahwa Paul Walker meninggal akibat trauma dan luka bakar.
Beberapa tulang, termasuk rahang, lengan, tulang rusuk, dan panggulnya, mengalami patah.
Paul Walker akhirnya dimakamkan dengan proses kremasi pada 14 Desember 2013, dan abunya diletakkan di Forest Lawn Memorial Park, Los Angeles, Amerika Serikat.
Baca Juga:Apa Saja 21 Penyakit yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan? Simak Daftarnya di SiniMarkicob Resep Wonton Chili Oil Pedas yang Lagi Hits, yuk!
Hasil autopsi menunjukkan bahwa Walker berusaha bernapas di tengah kebakaran, sebagaimana ditemukan jelaga di tenggorokannya.
Luka bakar parah membuat seluruh bagian tubuh Paul Walker tidak bisa diperiksa dan hanya dapat diidentifikasi melalui catatan gigi,
Roger Rhodas juga mengalami keretakan tengkorak dan kehilangan bagian atasnya.