Info Loker Terbaru, jadi Content Creator di Disparekraf DKI Jakarta, Syarat Harus Punya Iphone 13 Pro

info loker terbaru
180 Perusahaan Gunakan Aplikasi Infoloker, Masih Banyak yang Belum (ilustrasi wawancara kerja)
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Info loker terbaru dari Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta membuka kesempatan berkarir dengan mengumumkan lowongan pekerjaan, termasuk untuk posisi content creator.

Pengumuman rekrutmen ini dapat ditemukan di situs resmi Disparekraf DKI dengan judul ‘Rekrutmen Tenaga Ahli Publikasi Enjoy Jakarta Tahap 1 TA 2024’, seperti dilansir oleh Pasundan Ekspres pada Kamis (25/1/2023).

Beragam posisi tersedia, seperti redaktur, desain grafis, fotografer, content creator, serta multimedia.

Baca Juga:CJP Suarakan Perlindungan untuk Jurnalis yang Meliput Perang Israel di GazaMenlu Retno Marsudi Tinggalkan Sidang Dewan Keamanan PBB Terkait Palestina

Cek Info Loker Jawa Barat Terbaru 2024 di Sini Lengkap dengan Syaratnya

Tugas utama content creator ini adalah melakukan dokumentasi kegiatan program kerja Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi DKI Jakarta.

Sebagai syarat, pelamar diharapkan memiliki peralatan sendiri, khususnya iPhone 13 Pro atau setara.

Loker Subang Terbaru Januari 2024, Alfamart Buka Posisi Store Crew

Persyaratan:
– Pendidikan minimal S1, lebih disukai dari Jurusan Komunikasi dan Digital Marketing.
– Pengalaman sebagai content creator minimal 3 tahun.
– Aktif dan menguasai semua media sosial (Instagram, TikTok, dll).
– Selalu update dengan topik yang sedang tren.
– Mahir dalam copywriting dan perencanaan konten.
– Mampu menggunakan aplikasi editing video di ponsel (VN/Capcut).
– Kreatif, inovatif, memiliki motivasi tinggi, dan bertanggung jawab.
– Kemampuan bekerja dalam tim.
– Dapat bekerja di bawah tekanan dan batas waktu.
– Memiliki peralatan sendiri, minimal iPhone 13 Pro atau setara.

0 Komentar