Sementara itu, real count adalah perhitungan resmi yang dilakukan oleh KPU dengan melibatkan seluruh TPS di Indonesia.
Sedangkan exit poll adalah survei yang dilakukan untuk mengetahui kecenderungan pola perilaku pemilih setelah mereka menyalurkan pilihan politiknya di TPS.
Dengan pemahaman tentang berbagai istilah perhitungan suara dan cara cek real count KPU, masyarakat dapat memantau perkembangan hasil Pemilu 2024 secara transparan dan akurat.