4. Kondisi Medis
Selain kondisi kesehatan, kondisi medis juga bisa jadi penyebabnya di antaranya:
- Masalah pembekuan darah yang menghalangi aliran darah ke plasenta
- Penyakit kronis yang tidak terkontrol, misalnya diabetes dan tekanan darah tinggi atau hipertensi
- Masalah kesehatan di rahim, seperti miom, bentuk rahim yang tidak normal, leher rahim terbuka dan melebar terlalu dini (disebut insufisiensi serviks)
- Penyakit menular seksual, seperti klamidia, gonore, sifilis, atau HIV
- Infeksi seperti cytomegalovirus atau rubella
- Penyakit tiroid, lupus ,dan gangguan autoimun lainnya
5. Gaya Hidup
Nah, ini bisa menjadi penyebab yang krusial!
Apa contohnya:
- Konsumsi minuman beralkohol
- Sering mengonsumsi kafein dalam jumlah yang berlebihan
- Perokok
- Penyalahgunaan narkotika
Oleh karena itu, penting bagi mereka untuk mengetahui penyebab keguguran saat hamil muda dan jangan lupa untuk memberikan dukungan medis dan emosional yang tepat agar dapat menghadapi situasi ini dengan kuat dan tenang. (pm)