PASUNDAN EKSPRES -Jelang pleno rekapitulasi perolehan penghitungan suara KPU Subang yang digelar di Hotel Laska, sejak pembukaan pagi tadi Jumat (1/3), sejumlah pasukan keamanan bersenjata lengkap berjaga ketat.
Terlihat disudut sudut pintu masuk hotel personil Brimob, Dalmas dan TNI berjaga jaga, mengawal dan mengamankan proses pleno tersebut yang rencananya digelar selama tiga hari, tanggal 1,2 dan 3 Maret 2024 ini.
“Iya kita ada satu unit Brimob amankan pleno KPU ini,” kata Iptu. Try Danunit Brimob itu.
Baca Juga:Warga Kalijati jadi Korban Perampokan Uang 75 Juta di Dalam Mobil RaibKota Bandung Diserang Kawanan Monyet Liar Viral di Medsos
Menurut informasi yang diterima Pasundan Ekspres dari sejumlah PPK, hari ini pleno rekap suara hasil pemuli 2024 ini, jadwal bergilir untuk 10 PPK yaitu Pagaden Barat, Legonkulon, Dauwan, Pusakanagara, Jalancagak, Compreng, Cipunagara, Cisalak, Pamanukan dan Purwadadi.
Ketua PPK Pagaden Barat Yusup Gunawan menyampaikan, bahwa Pagaden Barat kegiliran pertama, karena saat rekap suara di PPK, sudah langsung gunakan aplikasi SiRekap jadi lebih cepat laporannya.
“Sudah siap, semoga saja lancar,” ujar Yusup.(dan).