PURWAKARTA-Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Purwakarta Luthfi Bamala menyatakan kesiapannya maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Purwakarta 2024.
Pernyataan tegasnya itu disampaikan Lutfhi kepada wartawan saat berada di Sekretariat DPD Partai Nasdem di Jl. Ipik Gandamanah, Kelurahan Munjuljaya, Purwakarta, Selasa (5/3).
“Akan tetapi, ada beberapa kunci yang masih belum saya dapatkan,” kata Lutfhi mengungkapkan.
Baca Juga:Legislator Sarankan Pemkab Karawang Perkuat Kajian Sebelum Kebijakan Pembangunan Masa Depan Perunggu Siap “Menyala” di Karawang
Kunci yang dimaksudnya itu adalah restu dari orang tua. Adapun kunci lainnya terkait mekanisme partai yang akan dibahas lebih lanjut.
“Sebagai kader Partai NasDem saya harus mengikuti mekanisme partai. Walaupun sebelumnya, Ketua DPW Partai NasDem Jawa Barat, Kang Saan Mustopa menyatakan akan mengusung kadernya ketika raihan hasil pemilu Partai NasDem bagus,” ujarnya.
Lutfhi pun bersyukur perolehan suara Partai NasDem dan jumlah kursi di Kabupaten Purwakarta sangat baik. “Tinggal menunggu petunjuk dari DPW dan baru pada saat itu kita akan sampaikan ke publik secara terbuka,” ucap Luthfi.
Sementara saat disinggung tentang koleganya di Partai NasDem, Abang Ijo Hapidin, yang juga diisukan hendak mencalonkan diri sebagai Bupati Purwakarta pada Pilkada 2024, Luthfi menjawab diplomatis.
“Kita hormati keinginan Abang ijo. Namun, soal pasang-pasangan itu bukan menjadi referensi Partai NasDem karena di partai tentunya memiliki mekanisme tersendiri yang harus dilalui, tidak bisa gegabah dan menentukan sendiri,” kata Luthfi.(add/ysp)