Juddy berharap ke depan Dinas Damkar dan Penyelamatan Kabupaten Purwakarta bisa lebih eksis dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. “Kami juga berharap wilayah Purwakarta aman dari bahaya kebakaran,” ujarnya.
Untuk diketahui, sepanjang 2023 lalu Dinas Damkar dan Penyelamatan Kabupaten Purwakarta menangani 200 kejadian kebakaran dan lebih dari 900 kejadian penyelamatan. Kasus penyelamatan tersebut didominasi animal rescue seperti evakuasi ular, biawak, buaya dan tawon. Ada juga kasus unik seperti melepas cincin yang sulit dilepaskan dari jari seorang warga.
Sementara itu, Pj Bupati Purwakarta Benni Irwan saat menjadi Inspektur Upacara Gelar Pasukan mengucapkan terima kasih atas pengabdian untuk keamanan dan keselamatan negara. “Semoga semakin profesional dan solid dalam mengemban tugas serta memberi perlindungan yang maksimal kepada masyarakat khususnya di Kabupaten Purwakarta,” ucapnya.
Baca Juga:Pojokan 191, Jenis ManusiaKawal Ground Breaking Islamic Boarding School Yayasan Masjid Endan Andansih, PLN Terapkan Listrik Tanpa Kedip
Melalui momentum ini, lanjutnya, diharapkan kualitas pelaksanaan tugas sebagai abdi negara, abdi masyarakat dan abdi pemerintah dapat terus ditingkatkan. “Yakni, dengan semangat, kompetensi dan profesionalitas yang semakin mumpuni guna menunjang tugas pokok serta fungsinya,” kata Benni Irwan.(add/Jni)