Ghost Doctor
Rekomendasi drakor yang bisa kamu saksikan saat bulan puasa adalah drakor Ghost Doctor. Drakor ini mengisahkan tentang persahabatan dua dokter yang memiliki kepribadian berbeda.
Selain itu, latar belakang kedua sahabat ini juga berbeda. Kehidupan mereka yang berbeda membuat mereka harus bekerja sama untuk menyelamatkan pasien yang membutuhkan pertolongan di rumah sakit. Drakor ini diperankan oleh Rain dan Kim Bum.
Hi Bye, Mama
Drama Korea ini adalah salah satu pilihan yang aman untuk ditonton selama bulan puasa. Drakor ini mengisahkan sebuah kisah tentang keluarga. Ceritanya berpusat pada arwah seorang ibu yang mendapatkan kesempatan untuk hidup kembali di dunia nyata.
Baca Juga:Serial Avatar: The Last Airbender Live-action (2024) Tayang Hari ini, Simak Sinopsisnya!Series Ratu Adil (2024), Kisah Dian Sastrowardoyo yang Dipenuhi Aksi Menegangkan
Ia diberikan waktu 49 hari untuk mencoba mendapatkan kembali tempatnya di dunia ini. Jika dalam waktu yang diberikan tersebut ia tidak berhasil mendapatkan tempatnya kembali, maka ia akan kembali menjadi arwah dan menghilang.
The Uncanny Counter
Rekomendasi drakor yang aman ditonton saat puasa Ramadan adalah drama The Uncanny Counter. Drama yang dibintangi oleh aktris Kim Sejeong ini cocok untuk ditonton selama bulan puasa.
Drama ini bercerita tentang sekelompok orang yang memiliki kekuatan super dan diberi tugas untuk mengatasi roh-roh jahat yang ada di sekitar bumi. Cerita yang penuh petualangan dan menarik membuat drama ini menjadi rekomendasi yang wajib ditonton.
Today’s Webtoon
Rekomendasi drakor yang masih diperankan oleh Kim Sejeong ini merupakan drakor yang aman untuk ditonton selama bulan puasa. Drama ini mengisahkan tentang seorang wanita yang dulunya merupakan atlet judo dan kini mencari pekerjaan di departemen penyuntingan webtoon.
Seok Ji-hyung (Choi Daniel) menjadi mentor bagi On Ma-eum (Kim Se Jeong). Meskipun tidak ada adegan ciuman, terdapat sentuhan romantis yang ringan dalam cerita, menjadikan “Today’s Webtoon” sebagai salah satu drama Korea yang pasti aman ditonton saat puasa.
Nah, itulah mengenai beberapa rekomendasi drakor yang aman ditonton saat puasa Ramadan. Semoga artikel ini dapat membantumu. (ipa)