Oleh :Yulia Enshanty, S.Pd (Mahasiswa Magister Pendidikan Geografi Universitas Siliwangi, Guru Geografi SMA di Kabupaten Sukabumi)
Air merupakan sumber kehidupan yang sangat penting bagi kelangsungan hidup manusia dan seluruh makhluk hidup di bumi. Kelestarian air menjadi sebuah isu krusial di era modern ini, di mana pencemaran dan eksploitasi air secara berlebihan semakin marak terjadi. Menyadari hal tersebut, menanamkan pemahaman tentang pentingnya menjaga kelestarian air pada siswa sekolah menengah atas (SMA) menjadi kebutuhan yang mendesak.
Masa SMA merupakan masa transisi yang penuh dengan dinamika dan eksplorasi diri. Remaja pada usia ini mulai mencari jati diri dan membangun identitasnya. Penanaman pemahaman tentang kelestarian air pada akan membantu mereka untuk membangun kebiasaan yang bertanggung jawab terhadap sumber daya air di masa depan, baik dalam kehidupan pribadi maupun dalam interaksi sosialnya.
Baca Juga:Keshalehan Individu Dan Sosial Dalam Ibadah Qurban Dan HajiPeran Penelitian Klinis Dalam Pembelajaran Matematika
Siswa SMA memiliki potensi yang besar untuk menjadi agen perubahan dalam komunitasnya. Pemberian pemahaman yang baik tentang kelestarian air kepada mereka menjadikan mereka dapat menyebarkan pengetahuan yang diterima dan mengajak orang lain untuk ikut menjaga kelestarian air. Semangat dan idealisme mereka dapat menjadi motor penggerak untuk mewujudkan perubahan yang positif.
Penanaman pemahaman tentang kelestarian air pada usia SMA adalah investasi yang penting untuk masa depan, hal ini akan membekali mereka dengan pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan untuk menjadi generasi penerus bangsa yang bertanggung jawab dalam menjaga kelestarian lingkungan. Generasi penerus bangsa yang sadar akan pentingnya menjaga air akan mampu membawa perubahan positif dan berkontribusi pada pembangunan berkelanjutan di masa depan.
Berbagai upaya dapat dilakukan untuk meningkatkan pemahaman siswa SMA akan pentingnya mejnaga kelestarian sumber daya air, diantaranya adalah menjadikan edukasi tentang kelestarian air sebagai bagian integral dalam kurikulum sekolah, baik dalam mata pelajaran formal maupun informal. Selain itu, penting untuk melibatkan siswa SMA secara aktif dalam kegiatan pembelajaran tentang kelestarian air , hal ini dapat dilakukan melalui berbagai metode, seperti pembelajaran berbasis proyek, studi lapangan, dan diskusi kelompok,