Cara buat Sate Kambing Kurban yang Enak, Dijamin bikin Ngiler!

Cara buat Sate Kambing Kurban yang Enak, Dijamin bikin Ngiler!
Cara buat Sate Kambing Kurban yang Enak, Dijamin bikin Ngiler! (Image From: Illustration/Spice Trekkers)
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Cara buat sate kambing kurban yang rasanya dijamin ketagihan. Hari Raya Idul Adha telah terlaksana di hari Senin, 17 Juni 2024 kemarin.

Bagi mereka yang merayakan, hari raya tersebut menjadi sebuah kesan yang menarik karena identik dengan berkurban. Masyarakat akan mendapatkan daging kurban, seperti daging kambing atau daging sapi.

Setelah itu, yang biasa dilakukan adalah dengan membuat sate dari daging kurban yang mereka dapatkan.

Baca Juga:Resep Sop Iga Sapi yang Hangat, Menu Idul Adha yang Memikat5 Tips Memilih Hewan Kurban yang Sehat, Langsung Tambah Pahala di Hari Raya Idul Adha

Nah, buat kamu yang kebagian mendapatkan daging kambing, dan kamu ingin membuat sate, kamu bisa simak resepnya di bawah ini. Seperti apa resepnya, berikut cara buat sate kambing kurban yang enak. 

Cara buat Sate Kambing Kurban yang Enak 

Berikut adalah cara buat sate kambing kurban yang enak yang bisa kamu ciptakan dengan mudah. 

Bahan-bahan: 

  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 3 siung bawang putih, parut
  • 2 sdm air jeruk nipis
  • Tusuk sate
  • 2 sdm minyak samin
  • 2 sdm kecap manis
  • 500 gr daging has kambing
  • 100 gr lemak kambing

Sambal kecap rawit:

  • 2 sdm air jeruk nipis
  • 100 ml kecap manis
  • 10 buah cabe rawit, iris halus

Pelengkap:

  • Bawang merah, iris kasar
  • Tomat merah, cincang kasar

Cara membuat: 

  1. Pertama, potonglah daging kambing dengan arah melintang serat daging, dengan ukuran potongan sekitar 2 cm x 3 cm. Selanjutnya, potonglah lemak-lemak kambing menjadi potongan-potongan kecil.
  2. Lumurkan potongan-potongan daging kambing dengan bumbu campuran bawang putih, merica bubuk, dan air jeruk nipis. Lalu, remas-remas daging kambing dengan lembut agar bumbu meresap merata. Setelah itu, diamkan daging yang telah dilumuri bumbu selama kurang lebih 30 menit.
  3. Ambil tusuk sate, kemudian tusukkan setiap 3-4 potongan daging kambing secara bergantian dengan beberapa potongan lemak kambing. 
  4. Panaskan minyak samin dalam wajan atau panci hingga meleleh. Setelah minyak samin meleleh, campurkan dan aduk rata dengan kecap manis.
  5. Oleskan campuran minyak samin yang telah dicampur dengan kecap manis ke seluruh permukaan sate kambing yang telah ditusuk.
  6. Bakar sate kambing yang telah diolesi dengan campuran minyak samin dan kecap manis di atas bara api arang. Sesekali balik-balik sate agar matang merata di semua sisi. 
  7. Setelah sate kambing matang dan diangkat dari api, sajikan sate tersebut bersama dengan sambal kecap dan pelengkap lainnya.
  8. Sate kambing kurban sudah bisa kamu hidangkan. 
0 Komentar