PASUNDAN EKSPRES – Samsung tampaknya punya rencana besar buat inovasi ponsel lipat tahun depan! Setelah sukses dengan Galaxy Z Fold 6 Special Edition, tahun ini mereka dikabarkan bakal ngegas lagi dengan Galaxy Z Fold 7 yang nggak cuma satu, tapi langsung dua model. Wah, seru nih, sobat gadget!
Seperti yang dikutip dari GalaxyClub via PasundanEkspres pada Senin (28/10/2024), Samsung sekarang lagi sibuk bikin dua varian Galaxy Z Fold 7. Bocoran ini terungkap lewat kode internal yang ditemukan, di mana Galaxy Z Flip 7 dikasih kode “B7” dan Galaxy Z Fold 7 dikodekan “Q7”. Selain itu, ada lagi nih perangkat ketiga yang bikin penasaran, dengan kode “Q7M”.
Menariknya, kode Q7M ini hampir punya pola pengembangan sama dengan Q7, yang artinya bisa jadi Samsung lagi nyiapin sesuatu yang istimewa. Namun, kabar ini bukan berarti pasti ada tiga model ponsel lipat yang dirilis tahun depan. Tapi ya, lumayan jadi petunjuk kuat kalau Samsung lagi eksperimen dengan beberapa jenis ponsel lipat baru!
Baca Juga:Bitcoin Menuju Puncak $91.000? Ini Prediksi Harga Kripto Terbaru!Binance Listing Pi Coin? Ini Prediksi dan Dampaknya Bagi Pasar Kripto!
Bicara soal kode misterius Q7M ini, identitasnya masih teka-teki besar nih. Sebagai perbandingan, Galaxy Z Fold 6 Special Edition yang baru rilis aja kodenya adalah “Q6A”, bukan “Q6M”. Jadi, kalau ngikutin pola, harusnya kode buat penerusnya adalah Q7A, bukan Q7M. Ada yang menduga kalau huruf “M” di kode Q7M ini mungkin berarti kalau edisi spesial ini bakal dijual lebih luas ke pasar global, bukan hanya edisi terbatas.
Atau, ini mungkin juga jadi sinyal kalau Q7M bukan sekadar Galaxy Z Fold 7 edisi spesial, tapi sebuah perangkat dengan desain lipat baru yang lebih unik! Apalagi ada rumor yang bilang Samsung mungkin bakal coba buat ponsel lipat tiga, mirip kayak Huawei Mate XT yang pernah keluar. Wah, kalau bener, Samsung bisa bikin gebrakan besar di pasar ponsel lipat tahun depan.
Meski bocoran-bocoran ini bikin penasaran, kita tetap harus sabar nih, karena peluncurannya masih butuh waktu beberapa bulan lagi. Dan ya, seperti biasa, info-info ini juga bisa aja berubah seiring waktu. Jadi, tunggu update selanjutnya, ya!