SUBANG-Penjabat (Pj) Bupati Subang, Dr. Drs. Imran, menerima penghargaan atas pencapaian Kabupaten Subang dalam kategori Implementasi Kebijakan dan Pembudayaan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) pada peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 tingkat Provinsi Jawa Barat.
Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Pj. Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, di Halaman Gedung Sate, Bandung, Selasa (12/11/2024).
Penghargaan ini menempatkan Kabupaten Subang bersama tiga kota lain, yaitu Kota Bandung, Kota Cirebon, dan Kota Tasikmalaya, yang juga diakui atas implementasi kebijakan kesehatan masyarakatnya.
Baca Juga:Menteri Nusron Lakukan Penguatan Kerja Sama dalam Pengamanan Tanah Aset NegaraWamentan Mau Undang Petani Milenial Viral Ciptakan Teknologi Siram Sawah Pakai AI
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat, dr. R. Vini Adiani Dewi, dalam sambutannya menyampaikan bahwa peringatan HKN kali ini mengusung tema “Gerak Bersama, Sehat Bersama” dengan harapan dapat mendorong masyarakat untuk hidup lebih sehat.
Menurut dr. Vini, tema tersebut mengandung pesan penting mengenai semangat kolektif untuk menjaga kesehatan dan membangun budaya hidup bersih dan sehat.
“Hal ini bertujuan menciptakan masyarakat yang sehat dan produktif serta memberikan dampak positif bagi semua elemen kehidupan,” ungkapnya.
Dalam kesempatan yang sama, Pj. Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, membacakan pesan dari Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Budi Gunawan. Menteri Kesehatan menyampaikan bahwa kebangkitan Indonesia setelah pandemi Covid-19 menunjukkan kekuatan bangsa Indonesia sebagai pejuang.
Indonesia juga perlu mempersiapkan diri menghadapi bonus demografi yang akan datang, yang dapat menjadi potensi besar jika ditunjang dengan kualitas manusia yang sehat dan cerdas.
“Menteri Kesehatan menekankan pentingnya kerjasama antar pihak untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045, bersamaan dengan seratus tahun kemerdekaan bangsa,” terangnya.
Ada pun, program prioritas Kementerian Kesehatan Kabinet Merah Putih meliputi pemeriksaan kesehatan gratis, pengurangan kasus tuberculosis, serta pembangunan rumah sakit berkualitas di wilayah terpencil.
Baca Juga:Wakil Mentan Ingin Cetak Banyak Orang Kaya Baru dari Sektor Pertanian, Begini JurusnyaKementerian ATR/BPN Siapkan 1,3 Juta Hektare Tanah untuk Dukung Pembangunan Prioritas
Sementara itu Dr. Imran menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya. Ia menyebutkan bahwa penghargaan ini menjadi bukti peningkatan prestasi Subang.
“Tahun ini implementasi Germas di Subang meningkat, dari peringkat tiga menjadi peringkat dua di Jawa Barat. Dengan kerjasama baik antar stakeholder dan masyarakat, saya optimis tahun depan kita bisa meraih peringkat satu,” ungkapnya.