Cucu Tega Membacok Kakeknya Sendiri di Purwakarta, Begini Kronologisnya

Cucu yang bacok kakeknya sendiri di Purwakarta
TKP Cucu yang bacok kakeknya sendiri di Purwakarta
0 Komentar

PURWAKARTA– Seorang kakek tewas dibacok oleh cucunya sendiri di Perumahan Ciganea Indah, Desa Mekargalih, Kecamatan Jatilihur pada Minggu (27/4).

Korban bernama Suyono (69), ditemukan oleh warga setempat dalam leadaan berlumuran darah di sebuah warung. Suyono mendapatkan luka parah di area kepala serta beberapa titik di sekujur tubuhnya.

Pemilik warung tersebut, Hendrik yang menerima kabar mengerikan tersebut dari istrinya sontak kaget.

Baca Juga:Program MBG Diharapkan Jawab Tantangan Kasus Kekurangan Gizi di Kabupaten BandungPerempuan Tangguh di Kementerian ATR/BPN, Dukung Pembangunan Tanpa Batas Gender

“Sebelumnya saya diberitahu istri, di rumah ada kejadian yang melibatkan Pak Suyono, ketika sampai di warung ngeliat Pak Suyono sudah tergeletak di bawah di dalam warung. Saya buka rolling door dia sudah banyak luka,” ucapnya.

Pelaku berinisial A (15) yang merupakan cucu dari korban, seorang anak yang masih duduk di kelas 3 SMP di sebuah sekolah di Kabupaten Purwakarta.

Menurut keterangan sejumlah warga setempat, aksi A dipicu dari dirinya yang terlambat mengembalikan motor yang dipinjamnya sejak hari Sabtu malam dan baru dikembalikan keesokan paginya.

Tapi, bukannya meminta maaf, pelaku justru gelap mata dan membacok kakeknya tersebut dengan sebuah parang yang dibawanya.

Korban pun langsung segera dilarikan ke RSUD Bayu asih untuk segera dilakukan pertolongan atas luka yang di dapatkannya.

Kata Hendrik, korban biasanya mengantar istrinya setiao pagi untuk berbelanja ke pasar, Akan tetapi, korban tidak dapat melakukannha sebab motor miliknya masih digunakan cucunya, A.

Polisi pun telah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi, tempat kejadian, serta rumah korban.

Baca Juga:Petugas Ukur Perempuan di Daerah Terluar Indonesia: Hadir di Garis Depan dengan Pendekatan yang InklusifAmankan Aset Negara, Menteri Nusron Serahkan Ratusan Sertipikat Tanah Aset Pemda Se-Jawa Tengah

Nampak juga Polisi telah memasang garis polisi di lokasi kejadian agar steril dari orang-orang yang ingin masuk ke area tersebut.

“Kami sedang melakukan olah TKP dan pemeriksaan saksi,” ujar Kasat Reskrim Polres Purwakarta, AKP M Arwin Bahar.(fsh)

0 Komentar