Wow! 5 Manfaat Kencur bagi Kesehatan Manusia, Daya Tahan Tubuh Makin Kuat

Wow! 5 Manfaat Kencur bagi Kesehatan Manusia, Daya Tahan Tubuh Makin Kuat (image from mother beyond)
Wow! 5 Manfaat Kencur bagi Kesehatan Manusia, Daya Tahan Tubuh Makin Kuat (image from mother beyond)
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Lihat selengkapnya sederet manfaat kencur bagi kesehatan manusia yang membuat daya tahan tubuh makin kuat.

Bumbu-bumbu dapur yang biasa kita masak dan makan terdiri dari berbagai macam jenis seperti jahe, temulawak, bawang putih, bawang merah, dan lain-lain.

Salah satu bumbu dapur yang lumayan sering dipakai yaitu kencur dengan wanginya yang khas dan harum tentu saja.

Baca Juga:Resep Kimbab Rumahan yang Praktis, Makanan Korea Sehat dan LezatPenting Banget! Manfaat Wortel untuk Bayi, Bisa Jadi MPASI

Kencur mulai dikenal karena biasa dipakai untuk membuat jamu beras kencur atau membuat seblak agar aromanya semakin wangi.

Eits, ternyata banyak sekali manfaat kencur yang terkandung di dalamnya yang baik untuk kesehatan tubuh manusia.

Mari lihat selengkapnya sederet manfaat kencur bagi kesehatan manusia yang membuat daya tahan tubuh makin kuat.

Jangan Remehin Bumbu Ini, Simak Manfaat Kencur bagi Kesehatan Manusia

Berikut ini informasi mengenai manfaat kencur bagi kesehatan manusia.

1 Sebagai obat untuk batuk

Akhir-akhir ini, banyak orang yang terserang flu atau batuk akibat perubahan cuaca yang tidak menentu.

Solusi praktis yang bisa kamu lakukan yaitu membuat ramuan alami dari kencur yang dicampur madu dan jeruk nipis.

Caranya, cuci akar kencur lalu dikupas dan diparut. Letakkan kencur yang diparut di atas kain lalu peras untuk mendapatkan sarinya lalu tambahkan jeruk nipis dan madu secukupnya.

Baca Juga:Manfaat Makan Tempe untuk Kesehatan Tubuh, Murah Harganya Namun BergiziPilihan Warna Scoopy 2023 Paling Bagus, Tampilan Motor Gak Bikin Bosen

2 Menurunkan tekanan darah tinggi

Kencur sudah lama dimanfaatkan sebagai bahan alami untuk menurunkan tekanan darah tinggi atau hipertensi.

Tanaman ini ternyata mengandung antioksidan, kalium, serta senyawa yang bersifat diuretik yang membantu menurunkan tekanan darah.

Selain itu, mengonsumsi kencur dapat melancarkan peredaran darah dan menjaga tekanan darah tetap stabil.

3 Meningkatkan daya tahan tubuh

Kencur juga bisa dijadikan energy booster saat kamu merasa lelah sehingga daya tahan tubuh lebih cepat meningkat.

Salah satunya dengan membuat rebusan kencur dengan cara merebus 2 cm kencur dengan satu gelas air lalu minum setiap malam sebelum tidur.

0 Komentar