RAGAM – Pabrikan Casio baru saja meluncurkan lini baru sporty G-Shock, mengusung desain khusus untuk mereka para pelari. Walaupun desain untuk pelari, bukan berarti tidak bisa digunakan untuk sehari-hari.
Model G-Shock terbaru dari Casio ini terbagi dua, yaitu model G-Squad GBD-200SM yang menawarkan bentuk bodi agak bulat. Lalu, yang kedua ialah model G-Squad GBA-900, mengusung desain agak kekotak-kotakan, tetapi dengan rounded-edges.
Kedua model G-Shock terbaru itu, disebut-sebut tahan air sampai kedalaman 200 m, alasan ini yang membuat cocok digunakan juga untuk menyelam.
Baca Juga:Bahaya untuk Gigi! Ini Efek Samping Makan Buah Apel Terlalu SeringNilai Tukar Rupiah Ditutup Melemah Kemarin, Ini Faktor Yang Menyebabkannya
Lalu, untuk masalah harga, Harga G-Shock terbaru dari Casio ini dibanderol mulai dari 1,7 juta rupiah hingga 2,5 jutaan.
Hal menarik adalah, walaupun tanpa adanya koneksi smartphone, jam terbaru daru Casio ini masih dapat melakukan perhitungan jarak estimasi, dengan menggunakan accelerometes on-board.
Walaupun tidak dilengkapi dengan chip GPS, agar dapat memangkas cost pembuatan, namun keduanya bisa dipakai untuk melakukan tracking aktifitas jogging, dengan menumpang pada GPS smartphone. (Jni)