TEKNOLOGI – Beberapa raksasa teknologi, seperti Samsung, Huawei dan juga Motorola, sudah meluncurkan smartphone layar lipatnya.
Akan tetapi, hingga saat ini, raksasa teknologi Apple belum memperkenalkan inovasinya, di market yang masih dibilang segmentif tersebut.
Sesuai dari bocoran terbarunya, Apple digadang – gadang tidak ingin tergesak – gesak dalam menghadirkan produk yang menurutnya masih mempunyai resiko.
Baca Juga:hot european brides Products UncoveredPesona Jabon Jaya Pilihan Alternatif Wisata Tengah Kota di Karawang
Tetapi, sejumlah prototipe iPhone, dan mungkin termasuk iPad, tengah diuji cobakan Apple saat ini.
Kabar tersebut datang dari seorang leaker, @dylandkt, yang mengklaim bahwa perusahaan asal Cupertino ini, mungkin dalam beberapa waktu ke depan, bakal memamerkan teknologi tersebut
“Apple masih hati-hati dalam mengamati pasar (perangkat mobile),” tulis @dylandkt di akun Twitternya, TechRadar (9/1) via Fin.
Ia pun menambahkan, “Apple mungkin akan memperkenalkan salah satu perangkat ini, sekitaran 2023” . (Jni)