PASUNDAN EKSPRES – Kamu mau daftar Free Fire Advance Server dan belum tahu caranya?
Ada beberapa langkah – langkah Cara daftar Free Fire Advance Server yang harus kamu ketahui.
lihat juga : 5 Pilihan Laptop Gaming Di Bawah 10 Juta, Performa Dengan Harga Terjangkau!
Baca Juga:5 Pilihan Laptop Gaming Di Bawah 10 Juta, Performa Dengan Harga Terjangkau!Meluncurnya Koin Emas Raja Charles III: Simbol Baru dalam Sejarah Australia
Garena secara resmi telah membuka proses pendaftaran untuk Free Fire Advance Server. Proses ini dapat di ikuti dengan mudah, dan berikut ini adalah langkah-langkahnya
Pengumuman mengenai hal ini telah diumumkan melalui akun Instagram resmi Garena Free Fire Indonesia pada tanggal 28 September.
Dalam pengumuman tersebut, disebutkan bahwa pengembang telah menyiapkan berbagai perubahan dan fitur baru dalam permainan ini.
Menurut situs resmi Garena, server baru akan resmi dibuka pada tanggal 13 Oktober.
Sementara itu, pendaftaran untuk Free Fire Advance Server akan tetap dibuka hingga tanggal 27 Oktober.
Ini berarti bahwa meskipun server sudah aktif, para pemain masih dapat mendaftar.
Pertanyaannya adalah, bagaimana cara mendaftar ke Free Fire Advance Server ini? Jawabannya dapat ditemukan di bawah ini.
Baca Juga:Logam Rhodium: Logam Langka yang Lebih Berharga daripada Emas5 Koin Kuno Paling Mahal di Dunia: Harta Berharga dari Masa Lalu
Cara daftar Free Fire Advance Server
Proses Cara daftar Free Fire Advance Server relatif mudah, bahkan dapat dikatakan sangat sederhana. Bagi para pemain yang ingin tahu, berikut adalah langkah-langkahnya:
- Pastikan Anda sudah masuk ke akun Facebook di aplikasi Google Play Games.
- Kunjungi situs resmi Advance Server FF atau klik tautan berikut: Advance Server FF.
- Tekan tombol “Login Facebook” dan pastikan bahwa akun Facebook yang Anda gunakan di situs tersebut sesuai dengan akun yang ada di Google Play Games. Jika tidak sesuai, Anda akan menerima pesan kesalahan.
- Isi data pribadi Anda yang diminta, termasuk nama lengkap, alamat email, dan nomor telepon aktif.
- Klik tombol “Join Now.”
- Selanjutnya, Anda akan diarahkan ke halaman baru, di mana Anda hanya perlu menekan tombol “Download Apk.”
- Terakhir, instal aplikasinya dan Anda sudah siap untuk menikmati Free Fire Advance Server.