Cara Membuat Ayam Saus Carbonara, Nikmati Keunikan dari Hidangan yang Super Creamy

Ilustrasi Cara Membuat Ayam Saus Carbonara (Image From: Pillsbury.com)
Ilustrasi Cara Membuat Ayam Saus Carbonara (Image From: Pillsbury.com)
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Cara membuat ayam saus carbonara bukanlah hal yang sulit. Ayam saus carbonara merupakan hidangan yang menggabungkan kelezatan ayam dengan cita rasa yang creamy dan gurih dari saus carbonara yang terkenal.

Berikut adalah cara membuat ayam saus carbonara yang menggugah selera.

Bahan-bahan:

  • 2 potong dada ayam, potong menjadi fillet
  • 500 ml susu UHT full cream
  • 50 gr keju cheddar parut
  • Garam secukupnya
  • 1 buah bawang bombai, iris tipis memanjang
  • Lada hitam secukupnya
  • 2 butir kuning telur ayam, kocok lepas
  • 1 sdt oregano kering
  • 3 siung bawang putih
  • 1/2 sdt rosemary kering
  • Gula pasir secukupnya
  • Mentega secukupnya

Cara membuat: 

  1. Pertama untuk membuat ayam saus carbonara adalah dengan membersihkan dada ayam terlebih dahulu, kemudian lap menggunakan tisu. Taburi dada ayam dengan garam, serta lada hitam bubuk. Setelah itu diamkan selama kurang lebih 10 menit.
  2. Berikutnya adalah kamu bisa panaskan margarin yang lumayan banyak di atas wajan antilengket. Kemudian panggang dada ayam dengan api kecil hingga menjadi matang di kedua sisinya. Kamu angkat, lalu diamkan selama beberapa menit.
  3. Selanjutnya, di sebuah wajan bekas ayam, kamu bisa menumis bawang bombai dan bawang putih hingga beraroma harum. Setelah itu, tuang susu perlahan dan biarkan menjadi panas, tapi tidak sampai mendidih.
  4. Jika sudah, tambahkan keju, kuning telur, lada hitam, garam. oregano, gula pasir, dan terakhir adalah rosemary. Aduk merata dan biarkan agak mengental, lalu periska rasanya.
  5. Langkah terakhir adalah masukkan ayam dan aduk sebentar. Matikan api, kemudian pindahkan ayam beserta sausnya ke atas piring saji.
  6. Ayam saus carbonara sudah siap kamu sajikan.
0 Komentar