SUBANG-Emiten properti PT Surya Semesta Internusa Tbk. (SSIA), melalui anak perusahaan PT Suryacipta Swadaya (Suryacipta), bersiap membangun Subang Smartpolitan, dengan peletakan batu pertama direncanakan pada November 2020.
Dilansir dari rilis PT Suryacipta Swadaya (Suryacipta), VP Sales dan Marketing PT Suryacipta Swadaya, Abednego Purnomo, menjelaskan proyek ini bermula sebagai kawasan industri bertajuk smart and sustainable city. Dia mengemukakan dengan luas 2.700 hektare, Subang Smartpolitan merupakan kota masa depan di Subang.
“Subang Smartpolitan, kelak bukan hanya kawasan industri, melainkan juga mencakup properti komersial, hunian, area rekreasi, dan pendidikan, sehingga merupakan pengembangan yang terintegrasi,” ungkapnya.
Baca Juga:Horor! 1.000 Makam Akan Direlokasi Tergusur Pelabuhan PatimbanLebih Mudah, Bayar Pajak Kendaraan Kini Bisa di Bumdes
Menanggapi itu, mewakili pemerintah dan masyarakrat, Camat Cipeundeuy Heri Hermansyah berharap, kawasan tersebut bisa segera terwujud dan bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat Cipeundeuy khususnya, dan Subang pada umumnya. “Tidak hanya itu, saya juga berhaarap masyarakat daerah bisa menjadi bagian tahu pelaku bagi jalannya kawasan industri tersebut. Masih ada waktu untuk kami sebagai pemerintah untuk mempersiapkan hadirnya kawasan tersebut,” jelasnya pada Pasundan Eskpres, Rabu (21/10).
Sementara itu dalam kesempatan yang lain, Bupati Subang, H. Ruhimat menyampaikan, Subang sudah memasuki era industrialisasi. Oleh karenanya dia mengharapkan kerjasama dan dukungan dari semua pihak agar dapat berjalan dengan baik serta mampu dirasakan oleh masyarakat.
“Subang jangan menjadi penonton, tapi harus menjadi bagian dari kegiatan industrialisasi tersebut. Oleh karena itu, saya mendorong agar masyarakat usia kerja mampu meningkatkan kemampuan dan keterampilannya, sehingga dapat bekerja di perusahaan-perusahaan yang ada di Kabupaten Subang,” pungkasnya.(idr/vry)