PASUNDAN EKSPRES- Review Metal Slug Awakening – Bagi pencinta game klasik, seri Metal Slug pasti sudah tidak asing lagi, terutama untuk mereka yang menyukai genre aksi.
Kini, game legendaris ini kembali hadir dengan sentuhan modern melalui smartphone dengan judul Metal Slug Awakening.
Review Metal Slug Awakening Game Side-scrolling Legendaris
Game ini merupakan sebuah remaster dari game klasik Metal Slug yang pernah populer di era PS1 dan mesin arcade.
Baca Juga:Kode Redeem Metal Slug Awakening 28 Agustus 2023 Klaim Reward Fragmen Kit SenjataRangkuman Jadwal Tanggal Bulan September 2023 Tanggal Merah dan Sisa Cuti Bersama
Dengan perpaduan sempurna antara gameplay klasik dan grafis modern, Metal Slug Awakening berhasil menghadirkan pengalaman yang membuat kita bernostalgia.
Gameplay yang Menarik dengan Sentuhan RPG
Salah satu daya tarik utama dari Metal Slug Awakening adalah gameplay-nya yang memikat.
Meskipun tetap mengandalkan aksi 2D yang sudah sangat dikenal, game ini berhasil memberikan nuansa baru dengan tambahan elemen RPG.
Kini, kamu dapat mengumpulkan berbagai karakter dan melatihnya untuk meningkatkan keterampilan serta kemampuan khusus.
Elemen ini memberikan dimensi baru pada pengalaman bermain Metal Slug yang telah kita kenal selama ini.
Dalam Metal Slug: Awakening, tidak hanya mungkin untuk memainkan karakter favorit, tetapi juga mengumpulkannya.
Setiap karakter memiliki keahlian yang berbeda, memungkinkan kamu untuk menciptakan tim yang sesuai dengan gaya bermainmu.
Baca Juga:5 Trik Sukses Hadapi Ujian Semester dengan Nilai Tertinggi Panduan Menyongsong Ujian dengan Percaya DiriKue Bolu Rice Cooker 5 Resep Kreatif yang Harus Anda Coba
Tidak seperti versi konsol atau yang lebih lama, Metal Slug Awakening menawarkan lebih banyak cutscene, cerita, misi sampingan, dan fitur gacha yang menambah keseruan.
Perbedaan paling mencolok terlihat pada grafis yang lebih memukau dan realistis, memberikan pengalaman yang segar bagi para penggemar Metal Slug di versi ponsel.
Fitur Menarik dalam Metal Slug Awakening
Hero Ikonik Metal Slug
Karakter-karakter legendaris seperti Marco, Tarma, Fio, dan Eri, yang menjadi ikon dari seri Metal Slug, kembali beraksi dalam versi awakening ini bersama dengan karakter lainnya.